PENGEMBANGAN INSTRUMEN ASESMEN AUTENTIK BERBASIS LITERASI SAINS PADA MATERI SISTEM EKSKRESI

Widi Puji Astuti(1), Andreas Priyono Budi Prasetyo(2), Enni Suwarsi Rahayu(3),


(1) Kampus Unnes Bendan Ngisor, Semarang, 50233
(2) Kampus Unnes Bendan Ngisor, Semarang, 50233
(3) Kampus Unnes Bendan Ngisor, Semarang, 50233

Abstract

Asesmen merupakan bagian integral dari proses pembelajaran sains. Aspek-aspek yang diukur dalam sains menentukan strategi pembelajaran dan jenis asesmen. Selama ini, aspek yang diukur masih terbatas pada kemampuan kognitif dan belum mengarah pada penguasaan literasi sains. Tujuan penelitian adalah untuk mengembangkan instrumen asesmen autentik berbasis literasi sains pada materi sistem ekskresi berdasarkan analisis kebutuhan disekolah. Jenis penelitian yang digunakan adalah Research and Development, dengan desain penelitian pretest posttest control group design. Subjek penelitian ujicoba skala kecil adalah 10 siswa anggota KIR SMAN 3Semarang, dan ujicoba skala luas adalah 68 siswa kelas XI IPA SMAN 3 Semarang. Produk penelitian berupa peer assessment, penilaian unjuk kerja, proyek, portofolio, sikap, dan tes. Hasil pengembangan instrumen asesmen autentik berbasis literasi sains menunjukkan bahwa instrumen asesmen valid, reliabel, efektif, dan tingkat kepraktisannya tinggi. Hal ini ditunjukkan oleh rata-rata validitas menunjukkan kriteria sangat tinggi. Keefektivan instrumen ditunjukkan dengan perubahan positif hasil belajar siswa, peningkatan indeks gain berada pada kisaran sedang, dan adanya pengaruh positif penerapan instrumen asesmen terhadap hasil belajar. Kepraktisan instrumen asesmen ditunjukkan oleh adanya respon positif siswa dan guru.

 


Assessment is an integral part of the learning process of science. Measured aspects in determining science learning strategies and types of assessment. During this time,aspects ofthe measured is limited to cognitive abilities and not lead to mastery of science literacy. The research objective is to develop authentic assessment instrument based on material science literacy excretion system based on analysis of school needs.The type of the research was Research and Development, and pretest posttest control group design. The limited-scale subjects were 10 scientific group students of SMAN 3 Semarang, and the implementation-scale subjects were 68 students of Grade XI IPA of SMAN 3 Semarang. Product research is peer assessment, performance assessments, projects, portfolios, attitudes, and test.The research analysis showed that the science literacy based authentic assessment instrument developed in the study was valid, reliable, effective, and practical. This was shown from the very high score of the validity mean. The effectiveness of the instrument could be shown from the positive changes on the students’ study outcomes, with the gain index in medium rate, and the positive impact of the instrument implementation on the students’ study outcomes. The assessment instrument was considered practical based on the positive responses from students and teachers.

Keywords

Authentic Assessment Instrument; Science Literacy; Excretion System

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2013 Widi Puji Astuti, Andreas Priyono Budi Prasetyo, Enni Suwarsi Rahayu

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.