Abstract

Kemampuan HOTS sangat diperlukan anak usia dini. Revolusi industri 4.0 menjadi salah satu faktor anak usia dini pada saat ini harus mempunyai berbagai keahlian untuk menunjang kehidupan mereka pada masa depan. Dalam revolusi industri 4.0 kemampuan kognitif sangat diperlukan. Dalam hal ini pembelajaran menggunakan media permainan cocok dalam mengembangkan kemampuan berfikir anak khususnya keterampilan berfikir tingkat tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah melalui penggunaan permainan maze dapat mengembangkan higher thinking order skills anak usia dini. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan metode eksperimental design tipe one grup pretest posttest design. Sampel yang digunakan berjumlah 17 responden. Teknik pengumpulan data melalui kuesioner/angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permainan maze dapat mengembangkan kemampuan berfikir tingkat tinggi anak usia dini.