PENGGUNAAN PERANGKAT PEMBELAJARAN INTERAKTIF TEKNIK DIGITAL UNTUK MENUNJANG PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X TEKNIK AUDIO VIDEO SMK NEGERI 7 SEMARANG
Main Article Content
Abstract
Keberhasilan siswa dalam belajar tidak semata-mata ditentukan siswa saja, tetapi juga guru yang di dalam menyajikan konsep pembelajaran sehingga siswa dapat memahami dan menerima dengan baik. Penggunaan perangkat pembelajaran interaktif sebagai media pembelajaran dapat mengarahkan siswa belajar lebih bermakna dan menyenangkan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui apakah pembelajaran menggunakan perangkat pembelajaran interaktif efektif dapat membantu guru dalam mengajar dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas X Program Keahlian Teknik Audio Video SMK Negeri 7 Semarang.Desain penelitian yang digunakan adalah quasi experimental yaitu dengan cara time series design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X program keahlian Teknik Audio Video SMK Negeri 7 Semarang sebanyak 70 siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah semua anggota populasi yang terdiri dari kelas eksperimen dan kelas kontrol. Teknik dalam pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan instrumen tes. Metode yang digunakan dalam menganalisis data hasil penelitian dari dua kelompok sampel yang berbeda yaitu dengan rumus t-tes. Berdasarkan hasil penghitungan uji t hasil thitung sebesar 13,833 sedangkan nilai ttabel pada taraf signifikan 5% dengan d.b N-2 sebesar 68 adalah 1,999. Karena thitung 13,833 > dari ttabel 1,995 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan signifikan pada kondisi sebelum dan sesudah diberi perlakuan pada kelas yang menggunakan perangkat pembelajaran interaktif. Hal ini juga didukung dengan peningkatan hasil belajar kelas yang menggunakan perangkat pembelajaran interaktif sebesar 46,76%. Sedangkan peningkatan hasil belajar kelas yang tanpa menggunakan perangkat pembelajaran interaktif hanya sebesar 38,77%. Penelitian ini juga membuktikan bahwa penggunaan perangkat pembelajaran interaktif teknik digital dalam proses pembelajaran lebih efektif.
Article Details
Section
Articles