EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROTATING TRIO EXCHANGE (RTE) TERHADAP HASIL BELAJAR KOMPETENSI DASAR ATMOSFER DAN HIDROSFER KELAS VII SMP 9 SEMARANG TAHUN AJARAN 2012/2013

Main Article Content

wahono wahono
Apik Budi Santoso
Sutardji Sutardji

Abstract

Hasil dari suatu proses belajar pendidikan yang maksimal tentunya diperlukan pemikiran yang kreatif dan inovatif serta didukung dengan faktor pendanaan yang mencukupi.. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe RTE dan efektivitas penggunaan dalam pembelajaran IPS terhadap hasil belajar siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP 9 Semarang tahun ajaranĀ  2012/2013 sebanyak 206 siswa yang terdiri dari 8 kelas. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIIF SMP 9 Semarang tahun ajaran 2012/2013. Variabel dalam penelitian terdiri dari variabel bebas yaitu pemberian perilaku pembelajaran yaitu model pembelajaran kooperatif tipe RTE dan variabel terikat yaitu hasil belajar kognitif. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode dokumentasi, tes dan observasi. Analisis data dilakukan menggunakna uji proporsi.

Result of a learning process that maximum education course required creative and innovative thinking and supported with adequate funding factors. The purpose of this study is to investigate the use of cooperative learning model RTE and effectiveness in the use of social studies learning on student learning outcomes. The population in this study were students of class VII Semarang 9 junior high school academic year 2012/2013 as many as 206 students consisting of 8 classes. Samples were students of class VII F Semarang 9 junior high school academic year 2012/2013. Variables in the study consisted of independent variables, namely the provision of learning behavior that is cooperative learning model RTE and the dependent variable is cognitive learning outcomes. Data collection method used in this research documentation, tests and observation.

Article Details

Section
Articles