Perubahan Pemanfaatan Lahan Sawah untuk Budidaya Bibit Durian terhadap Tingkat Pendapatan Petani di Desa Alasmalang.

Main Article Content

Iis Purwaningsih
Wahid Akhsin Budi Nur Sidiq

Abstract

The changes in the use of paddy fields for durian seed cultivation in Alasamalang village currently widely occurs.
This study aimed to determine the driving factors for changes in field used from rice farming to cultivate durian
seeds, find out the management of the field for durian seed cultivation, analyze the income of the farmers from
the changing fields, and reveal the level of farmers welfare in Alasmalang Village, Kemranjen District.
meanwhile for the data analysis, the researcher used percentage descriptive analysis, multiple linear regression
and revenue cost ratio (R/C analysis). The results showed that the driving factors for changes in the use of the
fields for cultivating durian seeds in Alasmalang Village were influenced by the presence of capital with a
percentage of 17%, other successful farmers with a percentage of 16% and fertile land with a percentage of 15%.
The results of the calculation of multiple linear regression analysis with the regression equation Y '= 25992.932
+ 34.597X1 + 51.492X2 -1.728X3. The simultaneous test/F test is 204,847 with 5% alpha and the number of
variables 3 with F table is 2.77, which means the F test> F table and the significance of 0.000> 0.05. It could be
concluded that the variables in this study simultaneously affected income. The results of the calculation of revenue
cost ratio showed that every Rp. 1 cost incurred would generate revenue of Rp. 9. The level of farmer welfare has
increased by 21%.


Perubahan pemanfaatan lahan sawah untuk budidaya bibit durian di desa Alasamalang sedang
marak terjadi dikalangan para petani. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor pendorong
perubahan pemanfaatan lahan sawah dari pertanian padi menjadi budidaya bibit durian, mengetahui
pengelolaan lahan sawah untuk budidaya bibit durian dan menganalisis perolehan pendapatan
petani dari perubahan pemanfaatan lahan sawah serta mengetahui tingkat kesejahteraan petani di
Desa Alasmalang Kecamatan Kemranjen. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif
persentase, analisis regresi linier berganda dan revenue cost ratio (analisis R/C). Hasil penelitian
menunjukkan faktor pendorong perubahan pemanfaatan lahan sawah untuk budidaya bubit durian
di Desa Alasmalang dipengruhi adanya modal dengan presentase 17 %, melihat petani lain yang
berhasil dengan presentase 16 % dan lahan yang subur dengan presentase 15 %. Hasil perhitungan
analisis regresi linier berganda dengan persamaan regresi Y’= 25992.932+34.597X1 + 51.492X2 -
1.728X3. Pengujian uji simultan/ uji F sebesar 204.847 dengan alpha 5 % dan jumlah variabel 3
dengan F tabel sebesar 2,77 yang artinya uji F > F tabel dan signifikansi 0,000 > 0,05 maka seluruh
variabel dalam penelitian ini secara simultan berpengaruh terhadap pendapatan. Hasil perhitungan
revenue cost ratio menunjukan bahwa setiap Rp.1 biaya yang dikeluarkan akan menghasilkan
penerimaan sebesar Rp. 9. Tingkat kesejahteraan petani mengalami peningkatan 21 %.

Article Details

Section
Articles