Eksplorasi Teknik Drapping pada Kain Organza dalam Pembuatan Gaun Pesta
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Artikel ini membahas pembuatan gaun dengan lengan asimetris dan hiasan bunga menggunakan Teknik Draping pada kain organza shimmer. Fokusnya adalah pada proses kreatif desainer dalam menciptakan gaun yang memukau dan unik. Pemilihan bahan, seperti satin bridal, organza, dan organza shimmer, menjadi langkah awal yang strategis dalam merancang gaun. Lengan asimetris, bustier, dan hiasan bunga menjadi elemen-elemen penting dalam desain ini. Teknik Draping digunakan secara intensif dalam pembuatan hiasan bunga pada badan gaun, khususnya dengan menggunakan kain organza shimmer. Melalui metode Penelitian dan Pengembangan (R&D), artikel ini menjelaskan langkah-langkah yang dilakukan, mulai dari identifikasi potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, hingga produk final. Hasilnya menciptakan gaun yang menarik dengan karakteristik unik, termasuk pemilihan kain organza shimmer yang memberikan efek warna khas pada bunga. Kesulitan dalam proses, seperti pembentukan bunga yang memerlukan beberapa percobaan, dan tantangan dalam pemilihan warna bahan, menjadi bagian dari perjalanan kreatif dalam dunia fashion. Meskipun terdapat perbedaan antara desain awal dan hasil jadi akibat keterbatasan bahan, gaun ini berhasil menciptakan inspirasi bagi pecinta fashion yang selalu mencari gaya eksklusif dan inovatif.
Kata kunci : Gaun Asimetris, Teknik Drapping, Inovasi Busana