Abstract

Perkembangan industri di suatu negara yang semakin pesat dapat menyebabkan dampak buruk bagi lingkungan berupa pencemaran logam berat yang berasal dari limbah hasil industri yang tidak diolah secara sempurna. Salah satu jenis logam berat yang keberadaannya tidak dibutuhkan makhluk hidup dan mempunyai sifat toksisitas tinggi adalah logam timbal (Pb). Dampak peningkatan konsumsi Pb dapat menyebabkan keracunan dan gangguan pada saluran pencernaan. Membran PVDF (Polyvinylidene Fluoride) dibuat dengan penambahan Al2O3 untuk mengetahui pengaruh penambahan Al2O3 terhadap karakteristik dan kinerja membran dalam pengurangan ion logam Pb2+.  Membran PVDF dan PVDF - Al2O3 dikarakterisasi dengan kuat tarik, sudut kontak, dan uji fluks rejeksi. Membran PVDF 20% memiliki kuat tarik terbaik dengan nilai 7,55 MPa dan penambahan Al2O3 meningkatkan nilai kuat tarik menjadi 7,85 MPa. Penambahan Al2O3 pada membran PVDF dapat meningkatkan sifat hidrofilitas membran dengan menurunkan nilai sudut kontak dari 106,0° menjadi 83,6°. Membran PVDF - Al2O3 mampu meningkatkan nilai fluks hingga 38,997 L/m2.jam dan meningkatkan koefisien rejeksi hingga 97,44%. Nilai kadar ion logam Pb2+ berhasil diturunkan dari kadar 10 mg/L menjadi 0,225 mg/L.