PENGARUH PENGALAMAN ON THE JOB TRAINING DAN MOTIVASI MEMASUKI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA

Main Article Content

Pujianto Pujianto
Sandy Arief

Abstract

SMK merupakan bentuk pendidikan formal jenjang menengah yang pelaksanaannya untuk menyiapkan tenaga kerja profesional sesusai dengan bidangnya. Berdasarkan hasil observasi awal menunjukkan kesiapan kerja siswa kelas XII Akuntansi SMK Negeri 1 Batang tahun ajaran 2015/2016 masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengalaman On the Job Training (OJT) dan motivasi memasuki dunia kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Akuntansi SMK Negeri 1 Batang tahun ajaran 2015/2016 baik secara simultan maupun parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII Akuntansi SMK Negeri 1 Batang tahun ajaran 2015/2016 dengan jumlah 70 siswa, semuanya menjadi responden penelitian. Metode yang digunakan dalam pengambilan data dengan menggunakan angket. Data variabel dianalisis dengan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengalaman OJT dan motivasi memasuki dunia kerja berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kesiapan kerja sebesar 61,8%, pengalaman OJT berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja sebesar 59,91%, dan motivasi memasuki dunia kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja sebesar 6,92%. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pengalaman OJT dan motivasi memasuki dunia kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Akuntansi SMK Negeri 1 Batang tahun ajaran 2015/2016 baik secara simultan maupun parsial.


Vocational High School is form of formal education at secondary level which the implementation is to prepare professional employees appropriate their field. Based on the results of preliminary observations indicate that the level of job readiness of students in class XII Accounting at SMK Negeri 1 Batang in Academic Year 2015/2016 still low. This study aimed to determine whether job training experience and motivation to enter the workforce effect towards job readiness of students in class XII Accounting at SMK Negeri 1 Batang in Academic Year 2015/2016 on simultaneously or partially. The population was all students of class XII Accounting in SMK Negeri 1 Batang in Academic Year 2015/2016 which amounts to 70 students, all serve as research respondent. This study uses questionnaire to collect the data. The data of variables is analyzed with multiple regression analysis. The results show that job training experience and motivation to enter the workforce simultaneous positively and significantly effect towards job readiness (61,8%), job training experience partial positively and significantly effect towards job readiness (59,91%), and motivation to enter the workforce partial positively and significantly effect towards job readiness (6,92%). Based on the result of this study, we can conclude that job training experience and motivation to enter the workforce positively and significantly effect towards job readiness students in class XII Accounting at SMK Negeri 1 Batang in Academic Year 2015/2016 on simultaneously or partially.

Article Details

How to Cite
Pujianto, P., & Arief, S. (2017). PENGARUH PENGALAMAN ON THE JOB TRAINING DAN MOTIVASI MEMASUKI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA. Economic Education Analysis Journal, 6(1), 173-187. Retrieved from http://journal.unnes.ac.id/sju/eeaj/article/view/13483
Section
Articles