PENYELANGGARAAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN (DIKLAT) PROFESI MANAJER KOPERASI JASA KEUANGAN (KJK) DI LEMBAGA DIKLAT PROFESI (LDP) KOPERASI KUSUMA UTAMA SEMARANG

Main Article Content

Nurfitriyana Nurfitriyana
Y. Titik Haryati

Abstract

Pendidikan dan pelatihan (Diklat) bagi Manajer Koperasi Jasa Keuangan (KJK) dilakukan sebagai upaya mencapai sasaran kompetensi yang telah di tentukan. Fokus penelitian adalah analisis kebutuhan Diklat, Pelaksanaan, dan Evaluasi Diklat di Lembaga Diklat Profesi (LDP) Koperasi Kusuma Utama Semarang. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif, data diperoleh melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini adalah model analisis yang dikembangkan oleh Miler dan Huberman bahwa analisis data kualitatif dilakukan bersamaan dengan proses pengumpulan data mencangkup pengumpulan data, Reduksi data, Penyajian data dan penarikan kesimpulan (verivikasi). Hasil penelitian adalah sebagai berikut: 1) Analisis Kebutuhan Diklat di Lembaga Diklat Profesi (LDP) Koperasi Kusuma Utama Semarang didasarkan pada analisis pengembangan karir bagi peserta, adanya kepentingan perbaikan kinerja manajerial Koperasi Jasa Keuangan (KJK) dan memperkecil kesenjangan  antara jumlah koperasi dan jumlah manajer yang kompeten sebagai pengelola Koperasi Jasa Keuangan (KJK). 2) Pelaksanaan Diklat menggunakan tiga strategi Diklat diantaranya membimbing (assist), memandu (guide) dan mendampingi (escort) pada Diklat In class maupun Diklat E-Learning. Strategi diterapkan dengan metode pembelajaran konvensional, diskusi, simulasi, kerja praktek, dan demonstrasi serta belajar mandiri. 3) Evaluasi dilakukan dengan melihat hasil prestasi peserta di masing-masing unit kompetensi yang telah diuji.

Training for managers of credit union was done in an effort to achieve the goal of competence that has been set. The research focus is training needs analysis, implementation, and training evaluation by Lembaga Diklat Profesi (LDP) Koperasi Kusuma Utama Semarang. This research approach is qualitative, the data obtained through observation, interviews and documentation. Analysis of the data in this research using analysis model developed by Miler and Huberman: Qualitative data analysis was done in conjunction with the data collection, data reduction, data display, dan conclusion drawing (verification). The results showed that: 1) Training needs analysis at the Lembaga Diklat Profesi (LDP) Koperasi Kusuma Utama Semarang are based on the analysis of the career development needs of Trainees, the existence of the interest of managerial performance improvement of Credit Union and narrowing the gap between the amount of Credit Union and the amount of managers who are competent. 2) Implementation of Training apply three strategies including assist, guide, and escort in the classroom training or E-Learning training. the strategy implemented with conventional learning methods, discussions, simulations, practical work and demonstrations as well as self-learning. 3) evaluation is done by looking at the results of the achievements of trainees in each unit of competence which have been tested.

Article Details

How to Cite
Nurfitriyana, N., & Haryati, Y. (1). PENYELANGGARAAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN (DIKLAT) PROFESI MANAJER KOPERASI JASA KEUANGAN (KJK) DI LEMBAGA DIKLAT PROFESI (LDP) KOPERASI KUSUMA UTAMA SEMARANG. Economic Education Analysis Journal, 5(1). Retrieved from http://journal.unnes.ac.id/sju/eeaj/article/view/9998
Section
Articles

References

Anthony, P. William. 2005. Human Resource Management., A Stratrgic Approach. United States of America.
Ayu, D. Meitaningrum.dkk. 2010. Efektifitas Pendidikan dan Pelatihan dalam Meningkatkan Kinerja pegawai (Studi pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Malang). Jurnal Administrasi Publik (JAP) Vol 1, No.3, h. 192-199.
Keputusan Bersama Menteri Keuangan, Menteri Dalam Negeri, Menteri Koperasi dan UMKM serta Gubernur Bank Indonesia Nomor: 351.1/KMK.010/2009, Nomor: 900-639A tahun 2009, Nomor: 01/SKB/M.KUKM/IX/2009 Tentang Strategi Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro.
Keputusan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia. Nomor: KEP. 133/MEN/III/2007. Tentang Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia Sektor Keuangan Sub Sektor Perantara Keuangan Bidang Koperasi Jasa Keuangan (KJK). Pendahuluan.
Peraturan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Tengah. (2012). Nomor 2 Tahun 2012. Tentang Pedoman Pengelolaan Koperasi. BAB I KETENTUAN UMUM Pasal 1, Pasal 15 dan Pasal 22.
Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia. Nomor 19/Per/M.KUKM/XI/2008. Tentang Pedoman Pelaksanaan Kegiatan Usaha Simpan Pinjam Oleh Koperasi.
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia. Nomor 31 tahun 2006. Tentang Sistem Pelatihan Kerja Nasional. BAB 1 pasal 1 dan Pasal 9.
Sudarmanto. 2009. Kinerja dan Pengembangan Kompetensi SDM. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Wibowo Ery dan Nurhayati (2011). Peningkatan Sumber Daya Manusia Menuju Ekonomi Rakyat Berbasis Koperasi. Makalah Pada Seminar Ekonomi Terapan. FE. UNIMUS. Semarang. Hal 1.
Wibesite Resmi:

http://indonesia.go.id/kementerian/10459-kompetensi-koperasi-pengelola-koperasi-syariah-akan-disertifikasi
http://dinkop-umkm.jatengprov.go.id/article/view/38. Selasa, 3 Maret 2015. 22.31 WIB
http://www.ldpkoperasiku.or.id/2015/03/rekap-hasil-penyelenggaraan-diklat.html#links) Selasa, 3 Maret 2015 23.32 WIB