Pengaruh Pembelajaran Sejarah dan Persepsi Siswa Terhadap Ketokohan Jenderal Soedirman Pada Sikap Bela Negara di SMAN 1 Rembang Purbalingga

  • Tri Wardani Rahim Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial UNNES
  • Bain Bain Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial UNNEs
Keywords: pembelajaran sejarah, persepsi, sikap bela negara

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran sejarah submateri Soedirman dan persepsi siswa terhadap ketokohan Jenderal Soedirman dengan sikap bela negara siswa kelas XI SMA Negeri 1 Rembang. Jenis penelitian ini adalah penelitian ex-postfacto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Negeri 1 Rembang dengan sampel penelitian yaitu siswa kelas XI yang terdiri dari 8 (delapam) kelas yang diambil masing-masing 21 anak dari setiap kelas dengan total 168 siswa. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel bebas yaitu pembelajaran sejarah submateri Soedirman (X1), dan persepsi siswa terhadap ketokohan Jenderal Soedirman (X2) serta variabel terikat yaitu sikap bela negara siswa (Y). Metode pengumpulan data dengan menggunakan metode angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif persentase dan analisis regresi berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran sejarah dan persepsi siswa berpengaruh dengan sikap bela negara siswa. Hal ini dibuktikan dengan Uji F yang diperoleh Fhitung45,641>2,659 Ftabel, sehingga H3 berbunyi : “Ada pengaruh positif pembelajaran sejarah submateri Soedirman dan persepsi terhadap ketokohan Jenderal Soedirman dengan sikap bela negara siswaâ€, diterima. Secara simultan pembelajaran sejarah submateri Soedirman dan persepsi siswa terhadap ketokohan Jenderal Soedirman berpengaruh dengan sikap bela negara siswa sebesar 34,8%.

References

Amin, S. (2011). “Pewarisan Nilai Sejarah Lokal melalui Pembelajaran Sejarah Jalur Formal dan Informal pada Siswa SMA Di Kudus Kulon”. Paramita Historical Studies Journal Vol. 21, No. 1.
Atno. (2010). “Meningkatkan Hasil Belajar Sejarah Siswa melalui Pendekatan Pembelajaran Kontekstual dengan Media Vcd Pembelajaran”. Paramita Historical Studies Journal Vol. 20 No. 1.
Azwar, S. (2016). Sikap Manusia Teori dan Pengukurannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Bakhri, M.S. (2018). “Pembelajaran Sejarah, Persepsi Dan Sikap Siswa Terhadap Figur Kartini Di SMA N 2 Rembang Tahun 2018”. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.
Chaerulsyah, E.M. (2013). “Persepsi Siswa tentang Keteladanan Pahlawan Nasional untuk Meningkatkan Semangat Kebangsaan Melalui Pembelajaran Sejarah Di SMA Negeri 4 Kota Tegal Tahun 2012/2013”. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Sema-rang.
Munib, Ahmad., dkk. (2010). Pengantar Ilmu Pendidikan. Semarang: Universitas Negeri Semarang Press.
Promono, Suwito Eko. (2012). “Perbaikan Kesalahan Konsep Pembelajaran Se-jarah melalui Metode Pemecahan Ma-salah dan Diskusi”. Paramita Historical Studies Journal. No 2. Hal 239.
Sardiman, Ajat S, Djoko Suryo. (2017). “The Revitalization of Deliberation Values in The Education of Democracy in Indonesia: A Study of Soedirman Figure Values”. International Jurnal of Servises and Standards. Vol.13, No.1.
Sarwono, Sarlito W. (2010). Pengantar Psikologi Umum. Jakarta: Rajawali Pers.
Subagyo. (2011). Membangun Kesadaran Sejarah. Semarang: Widya Karya.
Sugiyono. (2010). Statistika untuk Penelitian. Bandung: ALFABETA.
Sukardi. 2009. Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Susilo, A. (2018). “Sejarah Perjuangan Jenderal Soedirman dalam Mempertahankan Indonesia (1945-1950)”. Jurnal HISTORIA, Volume 6, Nomor 1, Tahun 2018, ISSN 2337-4713 (e-ISSN 2442-8728).
Y.Y.F.R Sunarjan. (2014). “Survival Strategy Komunitas Makam Gunung Brintik Semarang”. Disertasi. Salatiga: Satya Wacana University Press.
Published
2019-12-31
How to Cite
Rahim, T., & Bain, B. (2019). Pengaruh Pembelajaran Sejarah dan Persepsi Siswa Terhadap Ketokohan Jenderal Soedirman Pada Sikap Bela Negara di SMAN 1 Rembang Purbalingga. Indonesian Journal of History Education, 7(2), 154-162. https://doi.org/10.15294/ijhe.v7i2.36434