Strategi Pemanfaatan Gadget pada Santriwati di Pondok Pesantren As Salafy Al-Asror (Studi Kasus pada Santriwati Pelajar di Yayasan Al-Asror)

  • Alifia Mahfudhoh
  • Nurul Fatimah

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan makna gadget bagi santri dan strategi pemanfaatan gadget di Pondok Pesantren As Salafy Al-Asror. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dilakukan di Pondok Pesantren As Salafy Al-Asror, Patemon, Gunungpati, Kota Semarang. Data yang dikumpulkan melalui metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Makna fungsi gadget bagi santriwati ada dua yaitu, gadget sebagai alat komunikasi dan gadget sebagai alat untuk mencari informasi, hal tersebut dapat dilihat dari latar belakang santriwati yaitu dari latar belakang keluarga, teman bermain, dan tingkat jenjang pendidikan. 2) Strategi untuk menggunakan gadget yang dilakukan oleh santriwati ada lima strategi yaitu, pertama, ketika santriwati dikunjungi atau ditimbali mahromnya (orang yang tidak boleh dinikahi seperti orang tua, om dan tante), kedua, santriwati meminjam gadget kepada wali kamar, ketiga, santriwati meminjam ke teman sekolah, keempat santriwati membawa dan dititipkan ke teman sekolah dan yang kelima, santriwati membawa gadget ke dalam pondok secara diam-diam.

Published
2019-11-16
Section
Articles