IDENTIFIKASI TAHAP BERPIKIR KREATIF MENGGUNAKAN MODEL PBL DENGAN TUGAS PENGAJUAN MASALAH

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Rina Nurul Fathiya
Arief Agoestanto
Ary Woro Kurniasih

Abstract

Salah satu kemampuan yang harus dimiliki peserta didik adalah berpikir kreatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tahap berpikir kreatif menggunakan model PBL dengan tugas pengajuan masalah matematika. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas X-5 di SMA Negeri 2 Semarang. Prosedur pengumpulan data meliputi validasi, pembelajaran di kelas, tes TPM, analisis tes TPM, wawancara, analisis hasil wawancara, dan catatan lapangan. Hasil penelitian ini sebagai berikut, pada tahap mensintesis ide, peserta didik TKBK 3 sampai TKBK 1 mendapatkan ide dari pengetahuan yang dimiliki. TKBK 0 mendapatkan ide dari pemikiran sendiri. Tahap membangun ide, peserta didik TKBK 3 dan TKBK 2 mengalami kesulitan saat membentuk ide menjadi soal. Peserta didik pada TKBK 1 dan TKBK 0 tidak kesulitan. Tahap merencanakan penerapan ide, peserta didik TKBK 3 sampai TKBK 1 lancar dalam memunculkan ide. Peserta didik pada TKBK 3 produktif dalam memunculkan ide, ada peserta didik TKBK 2 produktif memunculkan ide. TKBK 1 dan TKBK 0 tidak produktif memunculkan ide. Peserta didik pada TKBK 2 dan TKBK 1 sudah cukup lancar, tetapi tidak produktif dalam memunculkan ide. Peserta didik pada TKBK 0 tidak lancar dan tidak produktif memunculkan ide. Pada tahap menerapkan ide, ada peserta didik TKBK 3 menerapkan ide berdasarkan cara, konsep atau prosedur yang baru. Peserta didik pada TKBK 2 sampai TKBK 0 menerapkan ide berdasarkan cara, konsep atau prosedur yang sudah ada. Perlu dilakukan penelitian lanjutan sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik yang masih rendah berdasarkan karakteristik tahap berpikir  peserta didik pada penelitian ini.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

Author Biographies

Rina Nurul Fathiya, Semarang State University

Mathematics Departement

Arief Agoestanto, Semarang State University

Mathematics Departement

Ary Woro Kurniasih, Semarang State University

Mathematics Departement
How to Cite
Fathiya, R., Agoestanto, A., & Kurniasih, A. (2014). IDENTIFIKASI TAHAP BERPIKIR KREATIF MENGGUNAKAN MODEL PBL DENGAN TUGAS PENGAJUAN MASALAH. Unnes Journal of Mathematics Education, 3(1). https://doi.org/10.15294/ujme.v3i1.3440

References

BSNP. 2006. Standar Isi Untuk Satuan Pendidikan Dasar Dan Menengah: Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar SMP/MTs. Jakarta: Badan Standar Nasional Pendidikan

Moleong, L.J. 2009. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Puspitasari, L. 2012. Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa. Skripsi. Surakarta: Unesa

Siswono, T Y. E. 2004. Mendorong Berpikir Kreatif Siswa melalui Pengajuan Masalah (Problem Posing). Makalah disajikan dalam Konferensi Himpunan Matematika Indonesia di Denpasar, Bali. 23-27 Juli 2004.

Siswono, Tatag Y. E. 2005. Upaya Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta Didik melalui Peng¬ajuan Masalah. Tersedia di http://tatagyes.wordpress.com/karya-tulis [diakses 26 Desember 2012].

Siswono, Tatag Y. E. 2007. Desain Tugas untuk Mengidentifikasi Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa dalam Matematika. Tersedia di http://tatagyes.wordpress.com/karya-tulis [diakses 26 Desember 2012].

Siswono, T.Y.E. 2011. Level of Student’s Creative Thinking in Classroom Mathematics. Educational Research and Review Vol. 6 (7). 548-553

Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>