Abstract

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh yang positif dan signifikan antara minat belajar dan kecerdasan
emosional terhadap hasil belajar PKn kelas V Gugus Ki Hajar Dewantara Kabupaten Batang. Penelitian ini
menggunakan metode kuantitatif dengan desain korelasi. Populasi sebanyak 108 siswa. Sampel yang diambil
dari populasi yaitu 58 siswa dengan teknik purposive sample. Teknik pengumpulan data yaitu angket, observasi,
tes, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji prasyarat dan uji regresi
ganda. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa: dengan rata-rata minat belajar siswa 43,9 memiliki pengaruh
yang positif dan signifikan sebesar 35,05% terhadap hasil belajar PKn; dengan rata-rata kecerdasan emosional
siswa 47,9 memiliki pengaruh yang positif dan signifikan sebesar 28,52% terhadap hasil belajar PKn; dengan
rata-rata minat belajar siswa 43,9 dan rata-rata kecerdasan emosional 47,9 memiliki pengaruh yang positif dan
signifikan terhadap hasil belajar PKn; dengan rata-rata minat belajar siswa 43,9 dan rata-rata kecerdasan
emosional 47,9 memiliki pengaruh yang signifikan sebesar 71,3% terhadap hasil belajar PKn.


The purpose of this research is to examine the positive and significant influence between the study interset and emotional
intelligence towards 5th grade’s civic education study result of Gugus Ki Hajar Dewantara in Batang regency. This research use
quantitative with correlation design method. With 108 students population. Samples taken from the population arround 58 with
a purposive sample technique. Data collection techniques which are questionare, observation, test, documentation and interview.
Data analyze technique used prerequisite test and double regression test. The result of this research shows that : with average
students' learning interest score 43.9 has a positive and significant effect of 35.05% towards the results of Civic Educations; with
average of emotional intelligence score 47,9 has a positive and significant influence of 28,52% towards the results of Civic
Educations; with an average student learning interest of 43.9 and an average of emotional intelligence of 47.9 having a positive
and significant towards the results of Civic Educations; with average of student learning interest 43,9 and average of emotional
intelligence 47,9 have significant influence equal to 71,3% towards the results of Civic Educations.