Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penguasaan diksi terhadap kemampuan menyampaikan ungkapan santun, mengetahui pengaruh keterampilan membaca permulaan terhadap kemampuan menyampaikan ungkapan santun, dan mengetahui pengaruh penguasaan diksi dan keterampilan membaca permulaan terhadap kemampuan menyampaikan ungkapan santun. Penelitian ini merupakan penelitian korelasi. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi analisis deskriptif, analisis regresi linier sederhana, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi, dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh penguasaan diksi terhadap kemampuan menyampaikan ungkapan santun dengan kontribusi sebesar 13,3% yang termasuk dalam kategori rendah; (2) terdapat pengaruh keterampilan membaca permulaan terhadap kemampuan menyampaikan ungkapan santun dengan kontribusi sebesar 14,7% yang termasuk dalam kategori rendah; dan (3) terdapat pengaruh penguasaan diksi dan keterampilan membaca permulaan terhadap kemampuan menyampaikan ungkapan santun dengan kontribusi sebesar yaitu sebesar 23,5% yang termasuk dalam kategori sedang. Simpulan penelitian ini adalah terdapat pengaruh pada penguasaan diksi dan keterampilan membaca permulaan terhadap kemampuan menyampaikan ungkapan santun.


This study aimed to (1) assess the influence of diction’s mastery on the ability to communicate polite expression; (2) to assess the influence of early reading skills on the ability to communicate polite expressions; and (3) to assess the influence of diction’s mastery and early reading skills on the ability to communicate polite expressions. This research was a correlation research. Data collection methods used interviews, tests, and documentation. Data analysis techniques used descriptive analysis, simple linear regression analysis, multiple linear regression analysis, coefficient of determination, and F test. The results showed that: (1) there was influence of diction’s mastery on the ability to communicate polite expression with a contribution of 13.3% which was included in the low category; (2) there was influence of early reading skills on the ability to communicate polite expressions influence of early reading skills on the ability to communicate polite expressions with a contribution of 14.7% which was included in the low category; and (3) there was influence of diction’s mastery and early reading skills on the ability to communicate polite expressions with a contribution of 23.5% which was included in the medium category. The conclusion of this study is that there was an influence of diction’s mastery and early reading skills on the ability to communicate polite expressions of 2nd grade students of Dwija Harapan Cluster Elementary School Semarang.