Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji keefektifan model Pembelajaran Mind Mapping berbantuan Media Display terhadap hasil belajar siswa kelas IV SD N Gugus KH.Samanhudi Kendal.Penelitian ini menggunakan Metode Kuantitatif dan jenis penelitian quasi eksperimen. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas IV SD N Sendangdawuhan 02 sebanyak 26 siswa sebagai kelas eksperimen, kelas IV SD N Bulak 02 sebanyak 28 siswa.Data hasil belajar dianalisis dengan menggunakan uji-t untuk menguji perbedaan rata-rata kelas kontrol dan kelas eksperimen. Hasil perhitungan menggunakan Independent Sample T-Test menujukan jika nilai (2-tailed) < 0,05 ,karena hasil penelitian menunjukan bahwa kolom (2- tailed) yaitu sebesar 0,000 yang berarti lebih kecil dari 0.05. Simpulannya bahwa model pembelajaran Mind Mapping  berbantuan media display efektif digunakan dalam pembelajaran IPS . Saran guru dan siswa diharapkan untuk menerapkan model pembelajaran Mind Mapping berbantuan media display dalam pembelajaran di kelas dan untuk model mencatat sehari-hari agar dapat meningkatkan hasil belajar siswa sehingga mutu sekolah dapat meningkat.


The purpose of this study was to test the effectiveness of the Mind Mapping Learning Model assisted by Display Media in the fourth grade students' learning outcomes at KH. Samanhudi Cluster Elementary School, Kendal Regency. This study used a quantitative method and quasi-experimental type of research. The samples in this study were the fourth grade students at Sendangdawuhan 02 Elementary School in the number of 26 students as the experimental class, the fourth grade students at Bulak 02 Elementary School in the number of 28 students. The learning outcomes were analyzed using t-test to test the average difference of the control class and the experimental class. The result of calculations using the Independent Sample T-Test addressed if the value (2-tailed) <0.05, because the results of the study showed that the column (2- tailed) was equal to 0,000 which means it was smaller than 0.05. The conclusion was the Mind Mapping learning model assisted by display media was effectively used in social studies learning. It was suggested for the teachers and the students to apply Mind Mapping learning model assisted by display media in the classroom and for note-writing in order to improve students' learning outcomes so that the school quality could also improve.