HUBUNGAN GERAKAN LITERASI SEKOLAH DAN MINAT BACA SISWA DENGAN HASIL BELAJAR IPS
Retno Wulansari, Drs. H. A Zaenal Abidin, M.Pd
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan gerakan literasi sekolah dan minat baca siswa dengan hasil belajar IPS SD di Kecamatan Klambu, Kabupaten Grobogan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Populasi penelitian ini berjumlah 158 siswa. Pengambilan sampel dengan cluster sampling diperoleh sebanyak 114 siswa. Teknik pengambilan data penelitian menggunakan angket. Teknik analisis data dengan statistika deskriptif dan analisis korelasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan positif dan signifikan antara gerakan literasi sekolah dan minat baca siswa dengan hasil belajar IPS. Presentasi korelasinya adalah 46,1%. Nilai koefisien rhitung sebesar 0,746 dan nilai signifikansi 0,00. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara gerakan literasi sekolah dan minat baca siswa dengan hasil belajar IPS.
This study aimed to examine the correlation between the school literacy movement and reading interest with social studies learning outcomes in Elementary School Klambu Subdistrict, Grobogan Regency. This was a quantitative study with the type of correlation research. The population of this study was 158 students. The sampling technique used cluster sampling of 114 students in total. The data collection technique used questionnaires. The data analysis techniques used descriptive statistics and correlation analysis. The result showed a positive and significant relationship between the school literacy movement and reading interest with social studies learning outcomes. The percentage of correlation was 46.1%. The calculated coefficient r count of 0.746 and a significance value of 0.00. From the results of the study it could be concluded that there is a positive and significant relationship between the school literacy movement and reading interest with the social studies learning outcomes.