PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN PMRI BERBANTUAN MEDIA GRAFIS
Abstract
Abstrak
___________________________________________________________________
Berdasarkan observasi awal di SDN Tambakaji 01 ditemukan masalah dalam pembelajaran matematika di kelas VB. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka dilaksanakan penelitian tindakan kelas dengan menerapkan pendekatan PMRI berbantuan media grafis guna meningkatkan kualitas pembelajaran matematika. Penelitian ini terdiri dari dua siklus, tiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Setiap siklusnya meliputi empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pegumpulan data menggunakan observasi, studi dokumentasi, tes, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar ranah kognitif siswa mengalami peningkatan. Keterampilan guru pada siklus I memperoleh skor rata-rata sebesar 52 (kategori baik) dan siklus II memperoleh skor rata-rata sebesar 63,5 (kategori sangat baik). Aktivitas siswa pada siklus I memperoleh skor rata-rata sebesar 28,75 (kategori cukup) dan pada siklus II memperoleh skor rata-rata sebesar 40,35 (kategori baik). Sedangkan ketuntasan klasikal hasil belajar ranah kognitif siswa pada akhir siklus I adalah 72,22% dan pada akhir siklus II adalah 91,67%. Simpulan dari penelitian ini adalah melalui penerapan pendekatan PMRI berbantuan media grafis dapat meningkatkan keterampilan guru dalam menyajikan materi, menggunakan media, menciptakan iklim belajar yang optimal, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa sehingga kualitas pembelajaran matematika di kelas V Sekolah Dasar meningkat.
Based on the first observation at SDN Tambakaji 01, it was found a problem in mathematics learning at fifth grade B. To solve the problem, class action research was conducted using PMRI approach using graphical media to improve mathematics learning quality.The research consisted of two cycles. Every cycle consisted of two meetings. Each meeting consisted of four steps. They were planning, implementation, observation, and reflection. Technique of data collection were observation, documentation study, test, and field notes. The results of research showed that teacher skill, students activity, and result of student cognitive learning increased. Teacher skill in the first cycle got average score of 52 (good), in the second cycle got average score of 63.5 (very good). Students activities in the first cycle got average score of 28.75 (standard), in the second cycle got average score of 40.35 (good). While the classical mastery of student cognitive learning of the first cycle was 72.22%, in the second cycle was 91.67%. The research conclused that PMRI approach using graphical media improved the teacher skill in presenting material, using media, creating an optimal learning, increasing student activitiy and result of student learning. The quality of mathematics learning at fifth grade increased.