Abstract

Tari Angglang Ayu adalah sebuah pertunjukan tari yang murni ciptaan sang koreografer yang dikaji
dalam Analisis Koreografi secara deskriptif. Tari ini adalah tari kelompok yang ditarikan oleh 6 orang
penari perempuan. Dilihat dari gerak, pola lantai, dan lirik yang dilantunkan semuanya dikemas guna
memberikan gambaran mengenai watak seorang dewi Uma dan dewi Durga yang memiliki 1 jiwa namun
2 kepribadian. Dengan pendekatan Koreografi yang meliputi aspek bentuk, teknik, dan isi, serta
menganalisis gerak tari dari aspek tenaga, ruang, dan waktu. Koreografi dalam tari ini memiliki motif
gerak yang banyak menyimbolkan watak sang dewi. Dari gerakan yang menyimbolkan menyimpan
berbagai makna di setiap hal yang terkait dengan tari.