Pengaruh Budaya Organisasi, Lingkungan Kerja dan Disiplin Kerja pada Kinerja Karyawan
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh budaya organisasi, lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode observasi dan kuisioner. Jumlah responden sebanyak 92 orang. Teknik pengambilan data menggunakan propotional random sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya organisasi, lingkungan kerja dan disiplin kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT Plasa Simpang Lima Semarang. Budaya Organisasi yang baik, lingkungan kerja yang nyaman dan disiplin yang tinggi akan meningkatkan kinerja karyawan.