DESAIN PEMBELAJARAN HIDROLIKA SALURAN TERBUKA PADA PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL S1 UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

  • Fitri Indrayati
Keywords: Teaching Design, Media of Teaching, Open Canal Hydraulic

Abstract

Mata kuliah Hidrolika Saluran Terbuka merupakan mata kuliah program studi Teknik Sipil S1 yang membahas mengenai aliran air dalam saluran terbuka. Pada karakteristik mata kuliah Hidrolika yang bersifat teori dan praktikum, terdapat permasalahan belajar. Berdasarkan identifikasi, diperlukan suatu desain pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik materi dalam mata kuliah Hidrolika Saluran Terbuka agar mahasiswa lebih mudah memahami materi perkuliahan dan mengurangi kesulitan-kesulitan belajar yang ada. Desain pembelajaran Hidrolika Saluran Terbuka dirancang dengan memperhatikan karakteristik materi teori dan praktikum yang saling berkaitan. Dalam desain pembelajaran Hidrolika Saluran Terbuka dibutuhkan media pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik materi yaitu Media Pembelajaran Modul dilengkapi dengan Media Audio Visual. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah metode kuesioner yang digunakan untuk mendapatkan data pengujian validitas media oleh ahli media, dan pengambilan data persepsi mahasiswa terhadap media pembelajaran. Hasil dari penelitian ini menunjukkan media pembelajaran Modul dengan dilengkapi Audio Visual dapat mengatasi persepsi kesulitan belajar mahasiswa Teknik Sipil S1 dalam mengikuti mata kuliah Hidrolika Saluran Terbuka sebesar 82,18%, yang termasuk dalam kategori sangat baik. Hal ini menunjukkan media pembelajaran Modul dengan dilengkapi Audio Visual dapat digunakan sebagai alternatif media pembelajaran mandiri mahasiswa. Perlu adanya penelitisn lanjutan untuk implementasi media terhadap hasil belajar, dan perbaikan media pembelajaran demi kesempurnaan kualitas media pembelajaran.

Open Channel Hydraulics subjects are subjects S1 Degree of Civil Technique Department that discussed the water flow in open channels. Hydraulics on the characteristics of subjects that are theoretical and practical, there are problems learning. Based on the identification, required an instructional design in accordance with the characteristics of the material in the course of the Open Channel Hydraulics make students more easily understand the lecture material and reduce the learning difficulties that exist. Open Channel Hydraulics instructional design was designed by taking into account the characteristics of the theoretical material and practical inter-related. In the Open Channel Hydraulics instructional design instructional media needed in accordance with the characteristics of the material that is Media Learning Module is equipped with Audio Visual Media. In this research, to gain the data, the researcher used questionnaire to gain the test validity of media and to get the data of students'perception of teaching media. The result of this research show that module with audio visual additional as the teaching media can solve the perception about the difficulties in learning of the technique civil students in following oprn canal hydraulic subject as 82.18% that it belongs to "very good" category. It shows that module with audio visual as teaching media can be used as the alternative teaching media to students itself. By this resarch, it is needed to continuing this research to implement the media toward the result of the students in learning and repairment the teaching media in order to create the perfection of teaching media quality.

References

Al-Tabany, Trianto Ibnu Badar. 2014. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif,Progresif, dan Kontekstual. Jakarta: Prenadamedia Group.

Arikunto, Suharsimi. 2005. Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Daryanto. 2012. Media Pembelajaran. Bandung: Satu Nusa.

Daryanto. 2013. Menyusun Modul. Yogyakarta: Gava Media

Jihad, Asep. & Abdul Haris. 2012. Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Multi Pressindo.

Musfiqon. 2012. Pengembangan Media dan Sumber Pembelajaran. Jakarta: PT. Prestasi Pustakaraya

Purwanto, dkk. 2007. Pengembangan Modul. Jakarta: Depdiknas

Sanjaya, Wina. 2009. Perencanaaan dan Desain Sistem Pembelajaran. Jakarta: Kencana

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Section
Articles