KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN BERBASIS QUESTION STUDENT HAVE DENGAN BANTUAN CHEMO-EDUTAINMENT MEDIA KEY RELATION CHART TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA

Sri Nurhayati(1), Sudarmin -(2), F. Widhi Mahatmanti(3), Fivi Dessy Khodijah(4),


(1) 
(2) 
(3) 
(4) 

Abstract

Metode pembelajaran ceramah yang umum dilakukan oleh guru membuat siswa
merasa bosan dan jenuh. Untuk itu diperlukan suatu pendekatan pembelajaran yang tepat
agar siswa merasa tertarik dan termotivasi untuk belajar. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui apakah pembelajaran berbasis Question Student Have (QSH) dengan bantuan
Chemo-Edutainment (CET) media key relation chart efektif terhadap hasil belajar siswa.
Populasi dalam penelitian adalah siswa kelas X SMA N 1 Kedungwuni kecuali kelas X1
tahun ajaran 2008/2009 Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X7 sebagai kelas
eksperimen dan kelas X6 sebagai kelas kontrol. Teknik pemilihannya dengan cluster random
sampling. Metode yang digunakan dalam pengambilan data adalah dokumentasi, tes dan
angket. Hasil penelitian diperoleh rata-rata hasil belajar kelas eksperimen 72 sedangkan
kelas kontrol 61. Hasil analisis data menunjukkan adanya keefektifan pembelajaran berbasis
Question Student Have (QSH) dengan bantuan Chemo-Edutainment (CET) media key
relation chart terhadap hasil belajar siswa pokok bahasan hidrokarbon dan minyak bumi. Hal
ini dapat ditunjukkan dengan peningkatan hasil belajar dengan peningkatan kelompok kontrol
tidak lebih baik dari eksperimen yaitu masing-masing sebesar 37 dan 46. Berdasarkan hasil
penelitian dapat disimpulkan bahwa Question Student Have (QSH) dengan bantuan Chemo-
Edutainment (CET) media key relation chart efektif terhadap hasil belajar kimia siswa SMA.

 

Kata Kunci: question student have, media key relation chart

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.