PENGGUNAAN LEMBAR KERJA SISWA YANG DILENGKAPI MEDIA BENDA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI PEMERIKSAAN CACAT PENGELASAN SISWA SMK 1 KARANGDADAP

Adi Pramono(1), Muhammad Khumaedi(2),


(1) Prodi Pendidikan Teknik Mesin
(2) 

Abstract

Penggunaan Media pembelajaran sangat penting dalam proses pembelajaran. Salah satunya adalah lembar kerja siswa (LKS). Sampel pada penelitian ini adalah kelas XI TP 2 sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 35 siswa dan kelas XI TP 1 sebagai kelas kontrol yang berjumlah 37 siswa.  Hasil penelitian menunjukkan ada peningkatan hasil belajar yang menggunakan media Lembar Kerja Siswa (LKS) dilengkapi media benda dibandingkan dengan pembelajaran ceramah pada siswa SMK 1 Karangdadap. Besarnya peningkatan hasil belajar sebesar 68,28% dengan kriteria tinggi, sedangkan yang menggunakan pembelajaran ceramah sebesar 19,34% dengan kriteria sangat rendah. Penelitian ini membuktikan bahwa dengan media Lembar Kerja Siswa (LKS) yang dilengkapi media benda dapat menghasilkan nilai yang lebih baik dibandingkan dengan pembelajaran ceramah, maka dapat dijadikan alternatif oleh pendidik dalam proses pembelajaran khususnya kompetensi pemeriksaan cacat pengelasan

Keywords

Lembar Kerja Siswa (LKS) yang dilengkapi media benda, Hasil belajar siswa

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.