PENGARUH PENGGUNAAN MODUL PEMBELAJARAN INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR KOMPETENSI SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL
(1) Alumni Prodi Pendidikan Teknik Mesin, Universitas Negeri Semarang
(2) Prodi Pendidikan Teknik Mesin Fakutas Teknik Universitas Negeri Semarang.
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada kompetensi sistem pengapian konvensional. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas X MO-3 teknik mekanik otomotif SMK N 10 Semarang semester genap yang berjumlah 37 siswa dengan fokus penelitian peningkatan hasil belajar kognitif siswa. Penelitian ini terlaksana dalam 2 siklus kegiatan. Setiap siklus penelitian ini terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil analisis data menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus II, dari 37 siswa sebanyak 30 siswa telah tuntas dan sebanyak 7 belum tuntas. Nilai rata -rata aktivitas siswa yang dicapai pada siklus I sebesar 66,22% dan pada siklus II sebesar 78,51%. Hasil belajar siswa pada siklus I pembelajaran dilakukan dengan pembelajaran konvensional diperoleh nilai rata-rata 66.22 dan pada siklus II hasil belajar siswa meningkat dengan perolehan nilai rata-rata menjadi 78.51.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.