MODUL TEG (TERMOELECTRIC GENERATOR) KONVERSI PANAS MENJADI LISTRIK UNTUK APLIKASI PANDEBESI

Artoto Arkundato(1),


(1) Jurusan Fisika FMIPA Universitas Jember

Abstract

Tungku Pandebesi tempat pemanasan baja tempa menghasilkan panas yang cukup besar. Dengan sumber panas dari pembakaran arang kayu yang dapat mencapai temperatur 1000ºC maka proses pembuatan perkakas pandebesi setiap hari dikerjakan. Namun demikian pandebesi tradisional pada umumnya mempunyai desain tungku terbuka sehingga panas yang diperlukan cenderung tidak efisien karena banyak yang terbuang ke lingkungan. Dilain pihak, di daerah pedesaan listrik mungkin masih menjadi barang yang langka. Artikel ini merupakan hasil kegiatan pengabdian masyarakat di desa Sugerkidul kecamatan Jelbuk kabupaten Jember. Di daerah ini terdapat usaha pandebesi yang masih tradisional dengan sekitar 10-12 kelompok yang masih aktif namun didominasi orang tua. Konsep yang diusung pada kegiatan pemgabdian ini adalah menerapkan modul TEG (termoelectric generator) untuk mengubah panas hasil pembakaran arang kayu yang terbuang dan tidak digunakan dalam proses pemanasan baja tempa menjadi listrik tersimpan. Listrik hasil konversi panas akan disimpan dalam modul penyimpan sampai pekerjaan pandebesi selesai. Listrik yang tersimpan dapat digunakan untuk berbagai keperluan praktis seperti penerangan ruang, charger HP, charger lampu darurat dan sebagainya. Oleh karena itu modul TEG ini dapat dikatakan sumber listrik mandiri skala mikro.

Keywords

pandebesi, panas arang kayu, TEG, listrik

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License