Pemanfaatan Limbah Plastik menjadi Kerajinan Tangan di Desa Sukadamai, Kecamatan Rimbo Ulu, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi

Safa Selomita Ta'Jana(1), Indah Nur Andini(2), Eka Setiani(3), Pradipta Christy Pratiwi(4),


(1) Universitas Negeri Semarang
(2) Universitas Negeri Semarang
(3) Universitas Negeri Semarang
(4) Universitas Negeri Semarang

Abstract

Pertumbuhan penduduk yang terus bertambah secara tidak langsung akan berdampak terhadap peningkatan jumlah sampah, terutama sampah rumah tangga. Apabila pengelolaan limbah sampah tidak segera diatasi dengan baik, maka akan berdampak terhadap kerusakan lingkungan. Sampah plastik menjadi salah satu sampah yang sulit terurai, jika sampah plastik tidak dikelola dengan baik maka dapat menyebabkan banjir serta pemanasan global. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode pelatihan. Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan keterampilan serta pengetahuan warga Desa Sukadamai, Kecamatan Rimbo Ulu, Kabupaten Tebo mengenai pengelolaan limbah sampah plastik. Metode pelaksanaan program pengabdian ini melalui sosialisasi serta pelatihan dengan cara mengajarkan kepada masyarakat mengenai cara pengolahan limbah plastik. Dalam melaksanakan kegiatan ini diikuti oleh 7 peserta, peserta dalam kegiatan ini adalah ibu-ibu RT 24 Desa Sukadamai. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah ibu-ibu RT 24 Desa Sukadamai menjadi terampil membuat 3 tas cantik yang memiliki nilai ekonomis.

Keywords

Limbah Plastik, Sampah, Kerajinan Tangan

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License