Permainan Tanpa Alat Sebagai Aktifitas Pemanasan Bagi Guru Pendidikan Jasmani, Olahraga & Kesehatan (PJOK) Kabupaten Mojokerto

Heryanto Nur Muhammad(1), Noortje Anita Kumaat(2), Sri Wicahyani(3),


(1) Universitas Negeri Surabaya
(2) Universitas Negeri Surabaya
(3) Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Konsep pemanasan konvensional yang pada umumnya masih diterapkan oleh guru pada pembelajaran praktik Pendidikan Jasmani Olahraga & Kesehatan (PJOK). Pemanasan tersebut identik dengan bentuk-bentuk gerakan pemanasan ditempat yang statis dan dinamis dengan formasi tertentu yang berpusat pada guru. Peserta didik melakukan gerakan dengan hitungan tertentu sesuai dengan instruksi guru. Pada dasarnya pemanasan dapat dilakukan dalam bentuk-bentuk aktifitas permainan yang dapat meningkatkan semangat peserta didik mengikuti kegiatan pembelajaran. Selain itu pemanasan dengan permainan dapat meningkatkan  literasi gerak peserta didik. Tujuan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini adalah untuk memberikan edukasi tentang permainan tanpa alat sebagai aktifitas pemanasan pada materi kebugaran jasmani bagi guru PJOK yang tergabung dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) di Kabupaten Mojokerto. Metode pendekatan yang digunakan dalam kegiatan ini adalah workshop, pelatihan, dan pendampingan secara offline dan online dalam perancangan pemanasan tanpa alat dan praktik hasil kegiatan yang diselenggarakan. Hasil dari pelatihan ini adalah adanya peningkatan pemahaman guru tentang literasi bentuk-bentuk permainan tanpa alat sebagai aktifitas pemanasan pada materi kebugaran jasmani. Selain itu, output berupa produk video bentuk-bentuk permainan tanpa alat sebagai aktifitas pemanasan merupakan hasil dari diskusi kelompok peserta PKM dapat menjadi literasi bentuk-bentuk permainan dalam aktifitas pembelajaran PJOK.

Keywords

permainan tanpa alat, pemanasan, pembelajaran, pendidikan jasmani

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License