IBW KECAMATAN CEPIRING, KABUPATEN KENDAL: RECOVERY EKONOMI PASCA MENJADI TENAGA KERJA INDONESIA

Asep Rokhyadi(1), Muhammad Wahyu Kuncoro(2), Almunfarijah Almunfarijah(3),


(1) 
(2) 
(3) 

Abstract

Pengabdian pada masyarakat pada skim Ipteks bagi Wilayah (IbW) ini bertujuan untuk pertama, menciptakan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat wilayah Desa Pandes dan Desa Gondang khususnya eks Tenaga Kerja Indonesia (TKI) melalui program pemberdayaan dengan bersinergi kepakaran perguruan tinggi dan Pemerintah kabupaten Kendal seperti tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), dan kedua, memberikan solusi atas persoalan yang dihadapi Pemerintah kabupaten dan masyarakat yang secara langsung berpotensi mempengaruhi peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. Guna mencapai tujuan tersebut, melalui program IbW, metode yang dipergunakan adalah Focus Group Decission (FGD) untuk pembentukan kelompok, penyuluhan dan pemberdayaan untuk industrialisasi ekonomi kreatif bambu, ekonomi kreatif minuman kesehatan, industri kecil sangkar burung, dan tanaman buah dalam pot (tabulampot), metode Achievement and Motivation Training (AMT) untuk peningkatan motivasi. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara berkesinambungan dan berkelanjutan dengan rencana kurun waktu tiga tahun berturut-turut, ini tahun pertama. Hasil terapan Ipteks pada program ini telah menghasilkan baik jasa maupun produk berupa, terciptanya pembentukan KelompokUsaha Bersama (KUB) yaitu di Desa Pandes KUB Berkah Pemuda, dan di Desa Gondang KUB Kondang Jaya. Setiap kelompok juga terbentuk sub kelompok, pada KUB Berkah Pemuda yaitu sub kelompok ekonomi kreatif minuman kesehatan, industri kecil sangkar burung, dan tanaman buah dalam pot (tabulampot). Pada, sub kelompoknya adalah kelompok industrialisasi ekonomi kreatif bambu.Adanya terapan Iptek diharapkan mampu memberikan updating IPTEK di masyarakat, pertumbuhan ekonomi wilayah, kebersamaan dalam mengelola ekonomi produktif kreatif diwilayah kelompok.

Keywords

Iptek bagi Wilayah; Industri Ekonomi Kreatif Bambu; Ekonomi Kreatif Minuman Kesehatan; Industri Kecil Sangkar Burung; Tabulampot

Full Text:

PDF

References

http://nakertransduk.jatengprov.go.id/index.php/page/details/page-1379311382/penempatan-tki-dari-jawa-tengah-perkabkota-tahun-2014.html (diakses tanggal 4Juli 2015).

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, (2010), Badan Perencanaan Pembangunan daerah Kabupaten Kendal.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License