Penerapan Strategi Know, Want To Know, Learned (KWL) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Membaca Pemahaman Siswa Kelas IVB Tema Indahnya Keragaman di Negeriku di SDN Jember Lor 02
Abstract
Membaca dapat diartikan sebagai kegiatan yang dilakukan untuk mendapatkan informasi dari suatu tulisan. Dalam aktivitas membaca seseorang dapat memperoleh informasi dan pengetahuan yang luas serta dapat melakukan penilaian terhadap suatu bacaan. Permasalahan yang sering ditemui guru dalam pembelajaran membaca  yaitu siswa belum memahami isi bacaan selain itu siswa belum bisa menceritakan kembali isi bacaan yang dibacanya. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan, masih banyak terdapat siswa yang belum memahami isi bacaan yang dibacanya dan hasil belajar siswa yang masih rendah. Kemampuan membaca pemahaman yang kurang dapat memberikan dampak yang tidak baik, sehingga mempengaruhi terhadap hasil belajar siswa. Oleh karena itu, perlu diterapkan strategi pembelajaran KWL (Know–Want to Know–Learned) yang diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar membaca pemahaman siswa. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk: (1)  mendeskripsikan proses penerapan strategi KWL yang dapat meningkatkan hasil belajar membaca pemahaman siswa, (2) meningkatkan hasil belajar membaca pemahaman  siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu dokumentasi, wawancara, dan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis penelitian tindakan kelas. Berdasarkan hasil penelitian, terjadi peningkatan hasil belajar membaca pemahaman dengan kategori cukup signifikan yaitu pada kegiatan prasiklus adalah 64,23 dengan kategori cukup, siklus I sebesar 72,67 dengan kategori baik, dan siklus II sebesar 78,26 dengan kategori baik, sehingga dari kegiatan prasiklus ke siklus I mengalami peningkatan 8,44, dan dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan 5,59.
Reading can be interpreted as activities carried out to obtain information  from a writing. In reading activities a person can obtain extensive information and knowledge and can make an assessment of a reading. The problem that is often encountered byteachers in reading learning is that students do not understand the contents of the reading besides that students have not beenable to retell the contents of the reading they read. Based on observations that have been made, there are still many students whodo not understand the contents of the reading they read and student learning outcomes are still low. The ability to readunderstanding that can not give a bad impact, so it affects student learning outcomes. Therefore, it is necessary to implement a Know-Want to Know-Learned learning strategy that is expected to improve student reading comprehension learning outcome. This research is a type of classroom action research aimed at : (1) describe the process of applying the KWL strategy that canimprove student learning outcomes in reading comprehension, (2) improve learning outcomes of reading students' understanding. Data collection methods used are documentation, interviews, and tests. Data collection methods used are documentation, interviews, and tests. The data analysis technique used is the analysis of classroom  action research. Based on the results of the study, there was an increase in reading comprehension results with a quite significant category that is in the pre cycle activity is64.23 with enough categories, he first cycle was 72.67 with a good category, and the second cycle was 78.26 in the good category, so that from pre-cycle activities to the first cycle there was an increase of 8.44, and from cycle I to cycle II there was an increase of 5.59.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Arikunto, S. (2011). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.
BSNP. (2006). Standar Isi. Jakarta: BP. Cipta jaya.
Hendarwati, E. (2013). Pengaruh Pemanfaatan Lingkungan Sebagai Sumber Belajar Melalui Metode Inkuiri Terhadap Hasil Belajar Siswa SDN I Sribit Delanggu Pada Pelajaran IPS, Jurnal Pedagogia; Jurnal Pendidikan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, 2(1).
Hari Satrijono, Suhartiningsih, Riyanti Desi Wulandari. (2012). Penerapan Model KWL (Know, Want, Learn) dengan Media Gambar Seri untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Menulis Karangan Narasi Terbimbing Siswa. Artikel Hasil Penelitian Mahasiswa. Hal 3. Kelas IV SDN Badean 01 Jember.
Koriana, IW. (2015) Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Berbantuan Teknik Know What Learned (KWL) Terhadap Prestasi Belajar IPS Ditinjau dari Sikap Demokrasi Siswa SD Kelas VI pada Gugus V Kecamatan Abang, Jurnal PENDASI: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia 5(1).
Masyhud, S. (2016). Metode Penelitian Pendidikan. Jember: LPMK.
Ningtiyas. (2010). Meningkatkan Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas IV Sekolah Dasar dengan Strategi Aktivitas Membaca Berpikir Terbimbing.Skripsi. Program Studi PGSD Universitas Jember.
Rahim. (2005). Pengajaran Membaca di Sekolah Dasar. Jakarta: Bumi Aksara.
Rakil Lipa, Abdussamad dan Ramdani, Deden. (2016) Peningkatan Keterampilan Memahami Bacaan Menggunakan Metode KWL pada Siswa Kelas XI IPS, dalam Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran, 5(3).
Sari. (2012). Penerapan Strategi Know-Want to Know-Learned (KWL) dan Media Gambar untuk Meningkatkan Keterampilan Membaca Pemahaman Siswa Kelas III SDN Sempusari 01. Tidak Dipublikasikan. Jember: FKIP Universitas Jember.
Solhan, T. W. (2007). Pendidikan Bahasa Indonesia di SD. Jakarta: Universitas Terbuka.
Tampubolon. (2008). Kemampuan Membaca Teknik Membaca Efektif dan Efisien. Bandung: Angkasa.
View Counter: Abstract - 7475 and PDF - 2236
Refbacks
- There are currently no refbacks.