Pengembangan Fitur Notifikasi Pada Website Application Comic Strip Rupi.Co Menggunakan Metode Agile

Moh Roziq Bahtiar(1), Anggraini Mulwinda(2),


(1) Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang
(2) Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Abstract

Rupi.co merupakan website yang menjadi wadah bagi para kartunis untuk menyajikan karya berupa komik strip. Sejak diluncurkan 1 Januari - November 2015 jumlah user hanya 1620. Hal ini dirasa kurang memenuhi target pertumbuhan user. Pada Rupi hanya terdapat beberapa fitur diantaranya, New, Popular, Top User, Upload. Selain itu, terdapat beberapa fitur yang masih belum dikembangkan diantaranya notifikasi, message, dan komentar. Rupi juga belum mengggunakan metode pengembangan software. Oleh karena itu, penulis melakukan studi pendahuluan awal menggunakan kuesioner. Hasilnya menunjukkan 21 dari 22 responden menginginkan adanya pengembangan fitur notifikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi Agile Software Development pada pengembangan fitur notifikasi di Rupi.co . Selain itu, untuk mengetahui pengalaman pengguna setelah berinteraksi dengan fitur notifikasi berdasarkan analisis User Experience. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development. Pertama, studi pendahuluan bertujuan untuk mengungkapkan fakta dengan studi pustaka. Tahap pengembangan yaitu implementasi Agile Scrum pada fitur notifikasi. Pada tahap evaluasi, pengujian dengan Black Box Testing dan analisis User Experience. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Metode Agile Software Development dapat diimplementasikan pada pengembangan fitur notifikasi di Web Application Rupi.co. Pengujian Black box menunjukkan hasil implementasi berjalan baik secara fungsional seperti yang direncanakan. Hasil analisis User Experience, menunjukkan semua kategori tidak ada yang di bawah rata-rata.

Full Text:

PDF

References

Putri, S. 2015. Tidak Mau Disamakan dengan 9GAG atau 1Cak, Rupi Jadi Platform Bagi Komikus dan Kartunis Lokal. https://id.techinasia.com/rupi-website-komik-strip-lucu-anti-meme-indonesia, diakses pada tanggal 29 September 2015.

Pressman, R. 2002. Software Engineering: A Practitioner’s Approach, 5th Edition, McGraw-Hill International Editions. New York: McGraw-Hill International.

Stol, K. J. dan Fitzgerald, B. 2015. Theory-Oriented Software Engineering. Science of Computer Programming, 101: 79–98.

Popli, R., Anita, & Chauhan, N. 2013. A Mapping Model for Transforming Traditional Software Development Methods to Agile Methodology. International Journal of Software Engineering & Applications, 4 (4): 53-64. DOI: 10.5121/ijsea.2013.4405

Tiwari, V. 2010. Some Observations on Open Source Software Development on Software Engineering Perspectives. International Journal of Computer Science & Information Technology, 2 (6): 113-125. DOI: 10.5121/ijcsit.2010.2611.

Mishra, D. dan Mishra, A. 2011. Complex Software Project Development: Agile Methods Adoption. Journal of Software Maintenance and Evolution: Research and Practice. DOI: 10.1002/smr.528

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Schwaber, K. dan Sutherland, J. 2013. The Scrum Guide.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.