Pelatihan dan Sosialisasi Tonis Guru Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan di Kabupaten Semarang

  • Soegiyanto Soegiyanto Universitas Negeri Semarang
  • Setya Rahayu Universitas Negeri Semarang
  • Tri Nurharsono Universitas Negeri Semarang
  • Zuhrian Ivan Arvianto Universitas Negeri Semarang
  • Ricko Irawan Universitas Negeri Semarang
Keywords: Tonnis, Permainan, Tradisional

Abstract

Pengembangan olahraga Indonesia menuju prestasi dunia harus dimulai dari hal yang selama ini dianggap sebelah mata oleh pemangku kebijakan olahraga yaitu pengembangan olahraga berbasis kearifan lokal. Kearifan lokal merupakan salah satu kekayaan yang ada di satu wilayah. Tulisan ini merupakan kajian pustaka yang mencoba mengungkap bahwa kearifan lokal yaitu permainan tradisional merupakan sesuatu yang sangat mendukung untuk pemassalan olahraga menuju prestasi dunia. Tonnis sebagai potensi yang sangat luar biasa yang dimiliki oleh salah satu universitas di Indonesia yaitu Universitas Negeri Semarang (UNNES). Indonesia merupakan Negara yang sangat kaya akan kearagaman budaya (kearifan lokal) yang sudah diakui oleh masyarakat Internasional, salah satu potensi Indonesia yang berkaitan pemasalan olahraga adalah Permainan tradisional dan salah satunya adalah olahraga tonnis. Permainan tonnis di Indonesia pada umumnya berkaitan dengan unsur olahraga yang sangat sesuai dengan gerakan “sports for All”. Pemassalan olahraga harus memperhatikan budaya lokal, agar program ini dapat diterima oleh setiap warga yang tinggal di wilayah tersebut. Kearifan lokal juga bisa dipakai acuan untuk penentuan cabang unggulan yang bisa dikembangakan di suatu wilayah. Pemangku kebijakan olahraga harus mempunyai strategi pengembangan yang sesuai dengan kearifan lokal yang berlaku atau berkembang disetiap wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia agar program pemassalan olahraga menuju prestasi dunia tidak hanya sebatas wacana. Pasca Sarjana melalui program studi S3 pendidikan olah raga telah bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan  Kabupaten Semarang mengadakan pelatihan TONIS bagi guru PJOK SMP se Kabupaten Semarang, jumlah peserta 43 SMP

References

Garman Tenis Federation. 1995. Tennis Course Volume I Techniques and Tactics. Munich : Barrons Education Series, inc.
Belka, Devid E. 1994. Teaching Children Games, Becoming a Master Teacher. United States of America : Humen Kinetics Publishers. Inc.
Griffin, Linda L. 1997. Teching Sport Consept and Skill.A Tactical Games Approach. United States of America : Human Kineticks Publishers. Inc.
Published
2022-04-21