Pengaruh Persepsi Siswa Smk Tata Kecantikan Tentang Beauty Vlogger Terhadap Minat Melanjutkan Pendidikan Ke Perguruan Tinggi

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Diah Kusuma Devy
Trisnani Widowati

Abstract

Abstrak.Persepsi merupakan salah satu hal yang mampu menimbulkan minat.Salah satunyayaitu minat untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Beauty vlogger yang bermunculan seiring dengan perkembangan zaman serta kemajuan ilmu teknologi khususnya dalam bidang kecantikan dapat mengubah persepsi seseorang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah persepsi siswa SMK Tata Kecantikan tentang beauty vlogger berpengaruh terhadap minat untuk melanjutkan pendidikan pada Perguruan Tinggi Tata Kecantikan. Metode penelitian ini pendekatan kuantitatif. Metode pengumpulan data yaitu dengan observasi, dan angket. Teknik analisis data dengan mnggunakan regresi sederhana. Hasil penelitian ini ditemukan nilai t hitung sebesar 3,801 dengan sig.= 0,000. Oleh karena sig.<0,05 maka Ho (β=0) ditolak yang artinya persepsi siswa SMK Tata Kecantikan tentang beauty vlogger berpengaruh positif terhadap minat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##