Pendidikan Yang Merata Dan Berkualitas

  • Stephanus Turibius Rahmat Program Studi Pendidikan Guru PAUD STKIP Santu Paulus Ruteng,
Keywords: pendidikan, merata, berkualitas

Abstract

Pendidikan yang merata dan berkualitas ditentukan oleh kualitas dan kompetensi pendidik dalam lingkungan keluarga (pendidikan informal), sekolah (pendidikan formal) dan masyarakat (pendidikan non-formal). Pendidik dalam ketiga level ini berperan dan berpartisipasi untuk menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas. Selain itu, pendidik bertanggungjawab untuk memajukan pendidikan dalam segala dimensinya. Itu berarti bahwa kita semua harus memiliki komitmen yang sama untuk meningkatkan kualitas Pendidikan Nasional di negeri ini. Kita mempunyai visi yang satu dan sama yakni menjadikan pendidikan di Indonesia semakin merata dan berkualitas. Perayaan Hari Pendidikan Nasional yang dirayakan setiap tahun kiranya mampu menggelorakan komitmen dan panggilan hati seluruh komponen masyarakat Indonesia untuk mempercepat pendidikan yang merata dan berkualitas.

Published
2018-11-23