POTRET MULTIKULTURALISME PADA GAMBAR KARYA ANAK DALAM PELATIHAN BERKARYA SENI RUPA DI KLUB MERBY CENTRE KOTA SEMARANG

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan potret multikulturalisme pada gambar karya anak dalam pelatihan berkarya seni rupa di Klub Merby Centre Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, dokumentasi dan wawancara. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan secara deskriptif kualitatif, yaitu data yang terkumpul dideskripsikan. Analisis data dilakukan melalui tahap reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambar anak sebagai akomodasi multikulturalisme didapatkan berdasarkan tema yang ditentukan sesuai peringatan hari besar agama tertentu. Pada satu tema yang sama terdapat kemiripan bentuk-bentuk objek yang diciptakan. Pelatih memberikan perlakuan yang sama terhadap peserta yang memiliki keberagaman latarbelakang dan budayanya.

https://doi.org/10.15294/eduart.v8i2.35124
pdf