PENGARUH PENGENDALIAN DIRI, MOTIVASI, DAN PERILAKU BELAJAR TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN AKUNTANSI MAHASISWA
Main Article Content
Abstract
Populasi penelitian ini adalah 153 mahasiswa Fakultas Ekonomi prodi Pendidikan Ekonomi Akuntansi angkatan tahun 2011. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 111 mahasiswa yang diambil menggunakan rumus Slovin. Pengambilan sampel tiap kelas menggunakan Probability Sampling dengan teknik proporsional random sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini melalui dokumentasi dan kuesioner. Data variabel dianalisis dengan statistik deskriptif dan analisis regresi berganda. Dari hasil analisis deskriptif diperoleh bahwa pemahaman akuntansi mahasiswa dalam kategori baik, pengendalian diri dalam kategori baik, motivasi dalam ketegori baik, dan perilaku belajar dalam kategori baik. Hasil penelitian ini secara statistik menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara simultan sebesar 52,2%. Secara parsial pengendalian diri berpengaruh sebesar 11,97%. Motivasi berpengaruh sebesar 7,89%. Sedangkan perilaku belajar berpengaruh sebesar 34,22% terhadap pemahaman akuntansi mahasiswa. Â Hasil analisis dan pembahasan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pengendalian diri, motivasi, dan perilaku belajar mempunyai pengaruh signifikan terhadap tingkat pemahaman akuntansi mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang Angkatan Tahun 2011. Saran yang dapat diberikan adalah sebaiknya mahasiswa lebih belajar dan meningkatkan pengendalian diri, motivasi, dan perilaku belajarnya agar bisa lebih optimal dalam memahami ilmu akuntansi yang akan memungkinkan mahasiswa akan memperoleh prestasi akademik yang baik..
The object of this research are 153 students of the Faculty of Economics and Accounting Economics Education Prodi in 2011. The number of samples used as many as 111 students were taken using Slovin formula. The sample is taken in each class using the simple random sampling technique. Collecting data in this study through the documentation and questionnaires. Variable data were analyzed with descriptive statistics and multiple regression analysis. Descriptive analysis of the results obtained that understanding of accounting students in both good categories, in the category of good self-control, motivation in both categories, and learning behavior in both categories. Results of this study indicate that there are statistically simultaneous effect of 52,2%. Partially self-control effect of 11,97%.Motivation effect of 7.89%. While the effect of learning behavior for 34,22% of the students understanding of accounting. The analysis of the result and discussion of this study it can be concluded that self-control, motivation, and learning behavior have a significant influence on the level of understanding of accounting student Accounting Economics Education Studies Program Faculty of Economics, State University of Semarang in 2011. Advice can be given is a student should be learning and improving self-control, motivation, and behavior to be more optimal learning to understand the science of accounting that will be allow the students will get a good academic record.
Â
Article Details
References
Fajri. Senja. 2008. Pemahaman Sebagai Pernyataan Hasil Belajar. http://www.asikbelajar.com/2013/05/pemahaman-belajar.html. (22 Febuari 2015)
Goleman, Daniel. 2003. Emotional Intelligence. Terjemahan Alex Tri Kantjono Widodo. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.
----------------------. 2004. Emosional Intellegence, Kecerdasan Emosional : Mengapa EI lebih penting daripada IQ. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.
Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 19. Semarang : Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Hanifah, dan Syukriy Abdullah. 2001. Pengaruh Perilaku Belajar Terhadap Prestasi Akademik Mahasiswa Akuntansi. Skripsi. Banda Aceh: Universitas Syiah Kuala.
Hanum, Shieva. 2011. Pengaruh Atribut Kecerdasan Emosional dan Perilaku Belajar Terhadap Tingkat Pemahaman Akuntansi Pada Mahasiswa Akuntansi STIE Perbanas Surabaya. Skripsi. Surabaya: Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbanas Surabaya.
Ishak, Prenichawati. 2013. Pengaruh Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Spiritual dan Minat Belajar terhadap Pemahaman Akuntansi. (Studi pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Brawijaya Malang Angkatan 2010). Skripsi. Malang: Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya Malang.
Jones, Greg. Abraham, Anne. 2009. The Value of Incorporating Emotional Intelligence Skills in the Education of Accounting Student.The Australasian Accounting Business & Finance Journal.
Purwanto. Ngalim. 1986. Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Rachmi, Filia. 2010. Pengaruh Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Spiritual dan Perilaku Belajar terhadap Tingkat Pemahaman Akuntansi. (Studi Empiris pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Diponegoro Semarang dan Universitas Gajah Mada Yogyakarta). Skripsi.Semarang: Fakultas Ekonomi Universitas Diponegoro Semarang.
Rifa’i, Achmad, dan Chatarina Tri Anni. 2012. Psikologi Pendidikan. Semarang: UNNES PRESS.
Sari, Komala Yora. 2013. Pengaruh Pengendalian Diri dan Perilaku Belajar Terhadap Tingkat Pemahaman Pengantar Akuntansi. (Studi Empiris pada Mahasiswa Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang). Skripsi.Malang: Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang.
Sugiyono. 2012. Metode penelitian kuantitatif, kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sukmadinata, Nana Syaodih. 2005. Landasan Psikologi Proses Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Suwardjono. 2004. Perilaku Belajar di Perguruan Tinggi. Jurnal Akuntansi. Edisi Maret, www. Suwardjono.com
Syah, Muhibbin. 2008. Psikologi Pendidikan Dengan Pendekatan Baru. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Umar, Husein. 2002. Metode Riset Komunikasi Organisasi. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.
Undang-undang No 20 Tahun 2003 Pasal 1 dan 3 Tentang Sistem Pendidikan. 2003. Jakarta : Diperbanyak oleh bsnp-Indonesia.org.