PENGARUH PROFESIONALISME GURU, DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU MATA PELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI SE-KABUPATEN SRAGEN

Main Article Content

Anggun Retha Armani
Margunani Margunani

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui  pengaruh profesionalisme guru, disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja guru SMA Negeri Se-Kabupaten Sragen. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah guru mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri Se-Kabupaten Sragen yang berjumlah 36 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode sensus. Metode yang digunakan dalam dalam pengambilan data adalah angket. Data variabel dianalisis dengan statistik deskriptif persentase dan analisis regresi berganda. Dari hasil analisis deskriptif diperoleh bahwa kinerja guru mata pelajaran ekonomi Di SMA Negeri Se-Kabupaten Sragen dalam kategori sangat tinggi, profesionalisme guru dalam kategori sangat tinggi, disiplin kerja dalam kategori tinggi dan lingkungan kerja dalam kategori baik. Hasil penelitian ini secara statistik menunjukkan bahwa terdapat pengaruh profesionalisme guru, disiplin kerja, dan lingkungan kerja terhadap kinerja guru mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri Se-Kabupaten Sragen (37,8%). Profesionalisme guru berpengaruh  terhadap kinerja guru mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri Se-Kabupaten Sragen (19,6%). Disiplin kerja berpengaruh kinerja guru mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri Se-Kabupaten Sragen (15,92%) dan sedangkan lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja guru mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri Se-Kabupaten Sragen (11,90%). Saran yang dapat diberikan adalah guru harus berupaya meningkatkan kinerjanya dan guru di harapkan dapat membuat metode mengajar yang bervariasi agar dapat menarik minat peserta didik.


The objective of this research is to find out the influence of teacher performance, work discipline, and work environment on teacher performance at SMAN Sragen. The population and sample in this research was 36 economic teachers at SMAN Sragen. The subjects were selected by using census method technique. The methode that was used to data retrieval was questionnaire. Variable data was analyzed by descriptive statistic percentage and multiple regression analysis. Based on the result of descriptive analysis showed that economic teacher performance at SMAN Sragen was very high, teacher professionalism was very high, work discipline was high and work environment was good. The result of this research statistically showed that the influence of  teacher professionalism, work discipine, and work environment on economic teacher performance at SMAN Sragen (37,8%). Teacher professionalism affected the economic teacher performance at SMAN Sragen (19,6%). Work discipline affected the economic teacher performance at SMAN Sragen (15,92%) and work environment affected the economic teacher performance at SMAN Sragen (11,90%). The suggestions were offered that teachers should make efforts to improve their performance and are expected to create varied teaching methods in order to attract learners.

Article Details

How to Cite
Armani, A., & Margunani, M. (2017). PENGARUH PROFESIONALISME GURU, DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU MATA PELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI SE-KABUPATEN SRAGEN. Economic Education Analysis Journal, 6(1), 70-82. Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/eeaj/article/view/13474
Section
Articles