PENGARUH MINAT BACA, SUMBER BELAJAR DAN LINGKUNGAN TEMAN SEBAYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI

Main Article Content

Triyara Selvi Parmadani
Lyna Latifah

Abstract

Prestasi belajar dipengaruhi oleh faktor intern dan ekstern. Hasil observasi awal pada siswa kelas X SMA Negeri 2 Kendal Tahun Ajaran 2014/2015 menunjukkan bahwa sebagian besar siswa memperoleh prestasi belajar yang rendah. Sebanyak 145 atau 64,1% dari 226 siswa memperoleh hasil nilai dibawah KKM. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh minat baca, sumber belajar dan lingkungan teman sebaya terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas X SMA Negeri 2 Kendal Tahun Ajaran 2014/2015 baik secara simultan maupun parsial. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 2 Kendal yang berjumlah 226 dan Sampel sebesar 144 siswa. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan besarnya pengaruh secara simultan minat baca, sumber belajar dan lingkungan teman sebaya terhadap prestasi belajar sebesar 43,5%. Secara parsial menunjukkan ada pengaruh minat baca terhadap prestasi belajar sebesar 12,11%, ada pengaruh sumber belajar terhadap prestasi belajar sebesar 4,7% dan ada pengaruh lingkungan teman sebaya terhadap prestasi belajar sebesar 5,7%.


Learning Achievements is influenced by the internal and external factors. Preliminary observations on the students of class X SMA Negeri 2 Kendal academic year 2014/2015 shows that most students receive low of learning that achievement. As many as 145 or 64,1% of the 226 students obtain grades below the KKM. The purpose of this research is to find out whether there is influence of interest, read the source of learning and peer environment against economic learning achievement of students of class X SMA Negeri 2 Kendal academic year 2014/2015, either simultaneously or partial. The population in this study of the entire grade of X SMA Negeri 2 Kendal which amounted to 226 and a sample of 144 students. Methods of data collection using questionnaires and documentation. While the method of data analysis uses descriptive and inferential statistical analysis. The results showed the magnitude of the influence of simultaneously reading interest, the source of learning and peer environment towards learning achievements of 43,5%. Partially indicate the influence of the interest of learning achievements against read 12,11%, there is the influence of learning achievement against learning resources of 4,7% and there is an environmental influence peers against the achievements of the study amounted to 5,7%.

Article Details

How to Cite
Parmadani, T., & Latifah, L. (2017). PENGARUH MINAT BACA, SUMBER BELAJAR DAN LINGKUNGAN TEMAN SEBAYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI. Economic Education Analysis Journal, 5(2), 505. Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/eeaj/article/view/13657
Section
Articles