PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA DESA, FASILITAS KANTOR, DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA SE- KECAMATAN SUKOREJO
Main Article Content
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan kepala desa, fasilitas kantor, dan kompensasi terhadap kinerja perangkat desa se-Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Kendal. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perangkat desa di lingkup wilayah Kecamatan Sukorejo yaitu sebanyak 166 perangkat desa. Sedangkan sampel yang diambil sejumlah 62 perangkat desa yang diperoleh dari rumus Slovin dengan taraf kesalahan sebesar 10%. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu menggunakan angket. Analisis data menggunakan metode analisi regresi linear berganda, analisis uji asumsi klasik, analisi deskriptif persentase, dan analisis uji hipotesis dengan bantuan program SPSS 21. Hasil analisis regresi linear berganda diperoleh persamaan Y= 0,611 + 0,448 X1 + 0,386 X2 + 0,206 X3. Uji keberartian persamaan regresi dengan uji F, diperoleh Fhitung = 12,186 dengan signifikansi 0,000 dan lebih kecil dari 0,005. Besarnya pengaruh secara simultan atau bersama-sama dari kepemimpinan kepala desa, fasilitas kantor, dan kompensasi terhadap kinerja perangkat desa yaitu sebesar 35,5%. Sedangkan pengaruh secara parsial atau sendiri-sendiri untuk kepemimpinan kepala desa yaitu sebesar 17,80%, fasilitas kantor sebesar 23,04%, dan kompensasi yatiu sebesar 6,35%.
The aims of this research were to know the influence of the leadership of the head of village, office facilities, and compensation on performance of village apparatus of Sukorejo Sub-disrict of Kendal Regency. The population in this study was all the village apparatus in the scope of Sukorejo District that was about 166 village apparatus. While the sample taken a number of 62 apparatus obtained from the Slovin formula wit an error rate of 10%. Data collection method used in this research, which use questionnaire. The data analysis using multiple linear regression analysis method, classic assumption test analysis, percentage descriptive analysis, and hypothesis test analysis with the help of SPSS 21 programs. The finding shows the results of multiple linear regression analysis obtained equation Y = 0,611 + 0,448 X1 + 0,386 X2 + 0,206 X3. Test of significance of regression equation with F test, obtained count = 14,119 with significance 0.000 and less than 0,005. The amount of influence simultaneously or together from the leadership of the head of village, office facilities, and compensation for the performance of the village apparatus was 35.5%. While influence in partial or individually for the leadership of the head of village was 17.80%, office facilities 23,04%, and compensation 6.35%.