Partisipasi Anggota Koperasi Diprediksi Dari Pengetahuan Perkoperasian, Lokasi Usaha Dan Kemampuan Pengurus
Main Article Content
Abstract
Partisipasi anggota merupakan hal yang sangat penting dan seringkali menjadi permasalahan bagi koperasi-koperasi di Indonesia. Dimana partisipasi anggota merupakan salah satu pemicu majunya sebuah koperasi. Sebuah koperasi yang maju tentunya didukung dengan anggota yang berpartisipasi aktif. Partsisipasi anggota dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adalah pengetahuan perkoperasian, lokasi usaha dan kemampuan pengurus terhadap partisipasi anggota. Permasalahan dalam penelitian ini adalah: adakah pengaruh pengetahuan perkoperasian, lokasi usaha dan kemampuan pengurus terhadap partisipasi anggoa Koperasi Mahasiswa “Walisongo†UIN Walisongo Semarang.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota Koperasi Mahasiswa “Walisongo†sebanyak 14.755 anggota. Sampel yang dihasilkan dari sampling menggunakan rumus slovin dalam penelitian ini sebanyak 100 orang dengan teknik area porportional random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan angket. Analisis data menggunakan analisis deskriptif persentase dan analisis regresi berganda. Berdasarkan analisis deskriptif dapat dinyatakan bahwa pengetahuan perkoprasian dalam kategori tinggi, lokasi usaha dalam kategori sedang dan kemampuan pengurus dalam kategori tinggi. Pengaruh secara simultan sebesar 30,01%. Secara parsial pengetahuan perkoperasian berpengaruh terhadap partisipasi anggota, lokasi usaha berpengaruh terhadap partisipasi anggota dan kemampuan pegurus berpengaruh terhadap partisipasi anggota Berdasarkan hasil penelitian diatas disarankan pihak koperasi untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman anggota koperasi dengan mengadakan sosialisasi bukan hanya pada saat Pendidikan Anggota (PAG) mengenai hal-hal secara teoritis mengenai perkoperasian untuk meningkatkan partisipasi anggota, memperbaiki sarana prasarana pada lokasi usaha dan meningkatkan kemampuan pengurus untuk meningkatkan partisipasi anggota.