PERBANDINGAN HASIL PEMBUATAN LENGAN DRAPERI MENGGUNAKAN POLA SISTEM DRAPING DAN SISTEM PRAKTIS

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Ika Madya Ratri

Abstract

PERBANDINGAN HASIL PEMBUATAN LENGAN DRAPERI MENGGUNAKAN POLA SISTEM DRAPING DAN SISTEM PRAKTIS

IKA MADYA RATRI

PENDIDIKAN KESEJAHTERAAN KELUARGA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

 

Kata kunci : lengan draperi; pola draping; pola praktis

            Lengan draperi merupakan sebuah lengan baju draperi yang dipotong diatas bahan serong membentuk lipatan-lipatan yang lembut dan jatuh dengan sendirinya. Diperlukan pola yang tepat untuk menghasilkan lengan draperi yang baik. Ada berbagai macam pola yang mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Penelitian ini menggunakan 2 pola yaitu pola draping dan pola praktis. Lengan draperi yang dibuat menggunakan pola draping menggunakan lengan palsu, sedangkan lengan draperi yang dibuat menggunakan pola praktis dibuat secara manual sesuai ukuran yang telah disediakan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui ada perbedaan atau tidak hasil pembuatan lengan draperi menggunakan pola draping dan pola praktis dan untuk mengetahui manakah yang lebih baik. Instrument yang digunakan adalah lembar pengamatan yang telah divalidasi. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji t. hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan antara lengan draperi menggunakan pola draping dan pola praktis pada ukuran M (medium).

 

Key words :

            Draped sleeve is a sleeve of cloth to cut on askew matter compose soft crease and fall with lone. Nessessary apposite pattern to produce good draped sleeve. There is various pattern have overbalance and shortage were. This research use 2 pattern is draping pattern and practical pattern. Draped sleeve to made one use draping pattern use false sleeve, while draped sleeve to made one use practical pattern use there is appropriate measurement. This research purpose is to find out there is different or no draped sleeve production use draping pattern and practical pattern and to know which more than fine. The instrument which use in this research is observation sheet already validation. Data analysis was used in this study is t-test. This study result shows that there is difference between draped sleeve which using draping pattern and practicali pattern for size M (medium).

##plugins.themes.academic_pro.article.details##