Kualitas Syal Menggunakan Benang Katun dengan Teknik Crochet
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas syal menggunakan benang katun dengan teknik crochet. Teknik pengambilan sampel menggunakan proportionate stratified random sampling sebesar 52 mahasiswa. Variabel penelitian menggunakan variabel tunggal yaitu kualitas syal. Metode pengumpulan data menggunakan lembar pengamatan produk. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif persentase. Hasil keseluruhan penelitian oleh panelis yaitu syal persegi memperoleh hasil 87,58%, syal persegi panjang memperoleh hasil 87,42%, syal segitiga memperoleh hasil 87,48%. Simpulan hasil penelitian yaitu kualitas hasil syal menggunakan benang katun dengan teknik crochet termasuk dalam kriteria sangat tinggi, sehingga ketiga produk syal dinyatakan berkualitas. Saran dari penelitian ini yaitu indikator bahan memiliki persentase paling rendah dibandingkan dengan indikator lainnya, untuk penelitian selanjutnya perlu diperhatikan penggunaan benang yang lebih sesuai dengan produk yang dihasilkan serta memperhatikan jenis tusuk yang digunakan, untuk penelitian selanjutnya sebaiknya menggunakan tusuk yang lebih bervariasi agar menambah nilai estetika produk.