Pencegahan dan Pengendalian COVID-19 di Puskesmas Pegandan Sampangan Kota Semarang
Abstract
Abstrak
Pandemi Covid 19 menyebabkan negara-negara di dunia melakukan berbagai cara untuk menanggulangi penyebaran Covid-19. Jumlah kasus terkonfirmasi di Puskesmas Pegandan Sampangan Kota Semarang ada sebanyak 342 kasus dari bulan oktober-desember 2020. Tujuan penelitian ini adalah untuk mnganalisis pencegahan dan pengendalian Covid-19 di wilayah kerja Puskesmas Pegandan Sampangan Kota Semarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian dilakukan pada bulan Juni 2021. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pencegahan dan pengendalian di Puskesmas Pegandan berjalan dengan lancar. Simpulan penelitian adalah implementasi pengendalian Covid-19 di Puskesmas Pegandan yaitu dilakukan untuk meminimalkan risiko terjadinya pajanan virus SARS-CoV-2 kepada petugas kesehatan dan non kesehatan, pasien dan pengunjung di fasilitas pelayanan kesehatan, perlu diperhatikan prinsip pencegahan dan pengendalian risiko penularan.