HUBUNGAN KEHADIRAN ORANG TUA DAN SUPORTER DI ARENA BERTANDING TERHADAP TINGKAT MOTIVASI ATLET PELAJAR DALAM BERTANDING SEPAK BOLA USIA 12-15 TAHUN KABUPATEN PEMALANG
Abstract
Dalam penelitian ini permasalahan yang diangkat adakah hubungan kehadiran orang tua dan suporter di arena bertanding terhadap tingkat motivasi atlet pelajar dalam bertanding sepak bola Usia 12-15 Tahun Kabupaten Pemalang. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kuantitatif, dan menggunakan metode Korelasional, Variabel penelitian terdiri dari variable bebas yaitu kehadiran orang tua dan supporter, serta variable terikat yaitu motivasi berprestasi. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu purposive sampling dengan Teknik pengumpulan data Observasi, Kuesioner dan Dokumentasi. Hasil penelitian di peroleh bahwa (1) Tingkat partisipasi/kehadiran orang tua sebesar 50.51 dengan standar deviasi 5.328 dan rentang skor minimum dan maksimum 39.00 s.d. 60.00 termasuk Sedang, (2) Tingkat partisipasi/kehadiran orang tua sebesar 5.25 dengan standar deviasi 1.104 dan rentang skor minimum dan maksimum 3.00 s.d. 7.00 termasuk sedang, (3) Tingkat motivasi berprestasi sebesar 51.08 dengan standar deviasi 5.20 dan rentang skor minimum dan maksimum 41.00 s.d. 60.00 Termasuk sedang. Berdasarkan hasil tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa (1) Adanya hubungan positif kehadiran orang tua di arena bertanding terhadap tingkat motivasi atlet pelajar dalam bertanding olahraga sepak bola Usia 12-15 Tahun Kabupaten Pemalang. (2) Adanya hubungan positif kehadiran suporter diarena bertanding terhadap tingkat motivasi atlet pelajar dalam bertanding olahraga sepak bola Usia 12-15 Tahun Kabupaten Pemalang.