PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, LINGKUNGAN KELUARGA DAN PERAN GURU TERHADAP DISIPLIN BELAJAR SISWA

Main Article Content

Vika Setyawati
Subowo Subowo

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar, lingkungan keluarga dan peran guru terhadap disiplin belajar siswa kelas X dan XI Akuntansi SMK Widya Praja Ungaran Tahun Ajaran 2017/2018 baik secara parsial maupun simultan.Sampel penelitian ini adalah 98 siswa yang ditentukan dengan teknik sampling jenuh. Metode pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner, sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif presentase dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belajar, lingkungan keluarga dan peran guru secara simultan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap disiplin belajar sebesar 60,2%sedangkan sisanya sebesar 39,8% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini.Secara parsial, motivasi belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin belajar sebesar 10,24%, lingkungan keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin belajar sebesar 54,9% dan peran guru berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin belajar sebesar 8,18%. Simpulan dari penelitian ini bahwa motivasi belajar, lingkungan keluarga dan peran guru secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin belajar siswa. Kemudian secara parsial motivasi belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin belajar siswa, lingkungan keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin belajar siswa dan peran guru berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin belajar siswa.


 


The purpose of this research is to determine of the influence of the learning motivation, family environment and teacher’s role toward in learning discipline student of class 10th and 11th Accounting SMK Widya Praja Ungaran in academic year 2017/2018. The subject of this research are student of 10 th and 11 thaccounting SMK Widya Praja that amount 98 students and used saturation sampling. The methods of collecting of the data is questionnaire. Methods of analysis using descriptive statistical analysis and multiple linear regression analysis. The result of this research show that learning motivation, family environment and teacher’s role simultaneously there is a positive and significant effect of learning discipline amount 60,2% and amount 39,8% influenced by the other variable that can’t explain in this research. Partially, there are positive and significant effect of learning motivation toward learning discipline in amount 10,24%, there are positive and significant effect of family environment toward learning discipline in amount 54,9% and there are positive and significant effect of teacher’s role toward learning discipline in amount 8,18%. Based on the research, there are a positive and significant effect of the learning motivation, family environment and teacher’s role simultaneously toward learning discipline. Partially, learning motivation have a positive and significant effecttoward learning discipline. Family environment have a positive and significant effect toward learningdiscipline and teacher’s role have a positive and significant effect toward learning discipline

Article Details

How to Cite
Setyawati, V., & Subowo, S. (2018). PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, LINGKUNGAN KELUARGA DAN PERAN GURU TERHADAP DISIPLIN BELAJAR SISWA. Economic Education Analysis Journal, 7(1), 29-44. Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/eeaj/article/view/22855
Section
Articles