Pengaruh Kompetensi, Kenyamanan Lingkungan, Komunikasi Interpersonal, dan Semangat Kerja Terhadap Kualitas Pelayanan Administrasi Terpadu Bidang Non Perizinan

Main Article Content

Nur Ainun Zayani
Muhsin Muhsin
Fahrur Rozi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh baik secara simultan maupun parsial antara kompetensi, kenyamanan lingkungan, komunikasi interpersonal dan semangat kerja terhadap kualitas pelayanan administrasi terpadu bidang non perizinan di Kantor Kecamatan Sokaraja Kabupaten Banyumas. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat sebagai penerima layanan di Kantor Kecamatan Sokaraja Kabupaten Banyumas dengan 115 responden dianalisis sebagai sampel. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Accidental Sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Teknik analisis data menggunakan uji asumsi klasik, regresi linier berganda, uji hipotesis, dan deskriptif persentase.Hasil penelitian diperoleh persamaan regresi linier berganda KP = -4,726 + 0,276K + 0,272KL + 0,170KI + 0,437SK + e dengan nilai Fhitung sebesar 94,067 taraf signifikansi 0,000 dan pengaruh secara simultan sebesar 76%. Secara parsial pengaruh kompetensi terhadap kualitas pelayanan sebesar 7,29%, pengaruh kenyamanan lingkungan terhadap kualitas pelayanan sebesar 10,56%, pengaruh komunikasi interpersonal terhadap kualitas pelayanan sebesar 1,56%, dan pengaruh semangat kerja terhadap kualitas pelayanan sebesar 11,15%.

Article Details

How to Cite
Zayani, N., Muhsin, M., & Rozi, F. (2020). Pengaruh Kompetensi, Kenyamanan Lingkungan, Komunikasi Interpersonal, dan Semangat Kerja Terhadap Kualitas Pelayanan Administrasi Terpadu Bidang Non Perizinan. Economic Education Analysis Journal, 9(3), 768-788. https://doi.org/10.15294/eeaj.v9i3.42110
Section
Articles