PENGARUH KEPEMIMPINAN, FASILITAS KERJA, DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PERANGKAT DESA DI KECAMATAN MANDIRAJA KABUPATEN BANJARNEGARA
Main Article Content
Abstract
Kinerja perangkat desa adalah suatu hasil kerja yang dicapai oleh perangkat desa dalam melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan kepadanya. Kinerja yang baik tentunya dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti kepemimpinan, fasilitas kerja dan motivasi kerja yang ada di Kantor Desa di Kecamatan Mandiraja Kabupaten Banjarnegara. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu Kepala Desa sebagai pemimpin kurang dapat memberikan contoh perilaku yang lebih baik, kurangnya fasilitas kerja yang memadai dan motivasi kerja yang kurang baik dalam hal lebih memilih mengerjakan tugas ketika sudah mendekati akhir waktu penyelesaian daripada menyelesaikan tugas lebih awal dari batas waktu yang ditentukan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket dan dokumentasi. Uji keberartian persamaan regresi dilihat dari uji Fhitung = 100,579 dengan probabilitas sebesar 0,000 < 0,05 sehingga diperoleh analisis regresi linear berganda dengan persamaan Y=8,261+0,409X1+0,118X2+0,177X3. Besarnya pengaruh simultan antaran kepemimpinan, fasilitas kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja yaitu 71,9%. Variabel yang memberikan pengaruh paling besar terhadap kinerja perangkat desa secara parsial adalah kepemimpinan yaitu sebesar 36%, sedangkan untuk fasilitas kerja dan motivasi kerja berpengaruh lebih kecil yaitu masing-masing sebesar 5,29% dan 16,56%.
Â
The village officials’ performance is the performance which was achieved by the village officials’ after doing their jobs. Good performance is influenced by several factors, such as leadership, work facilities and work motivation in the village office at Mandiraja sub-district, Banjarnegara recency. The initial observation showed some performance problems such as; the head of the village as the leader did not give the good performance example, the lack of working equipment facilities and the low work motivation since the village officials’ prefer to do the job later when facing the deadline than finish it earlier before the deadline. The data were colleted by questionnaire and documentation. The significance test of regression was found out from F test = 100,579 with the probability 0,000 < 0,05, therefore the result of multiple linear regression analysis was Y=8,261+0,409X1+0,118X2+0,177X3. The simultaneous influence of Leadership, work facilities and work motivation toward the performance was 71,9%. The most influential variabel toward the performance was leadership which partially influenced up to 36%, whereas; the work facilities and work motivation gave smaller influence for 5,29% and 16,56%.
Article Details
References
Departemen Pend. Nasional. 2011. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.
Handoko, Hani T. 2011. Manajemen. Yogyakarta: BPFE.
Harianta, Jana. 2012. Pengaruh Kepemimpinan terhadap Kinerja Pegawai di Kantor Kecamatan Teras Kabupaten Boyolali. Dalam Jurnal Transformasi, Vol XIV No. 22.
Hasibuan, Malayu. 2007. Organisasi dan Motivasi Dasar Peningkatan Produktivitas. Jakarta: PT. Bumi Aksara.
Kaswan. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Keunggulan Bersaing Organisasi. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Mathis, Robert L dan John H. Jackson. 2002. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Salemba Empat.
Moenir, A S. 1987. Pendekatan Manusiawi dan Organisasi terhadap Pembinaan Kepegawaian. Jakarta: PT Gunung Agung.
Murtinigsih, Endang. 2012. Pengaruh Motivasi, Kesejahteraan dan Fasilitas Kerja terhadap Kinerja Anggota Satuan polisi Pamong Praja Kabupaten Kediri. Dalam Jurnal Ilmu Manajemen, Vol I No. 3. Kediri: UNISKA.
Rivai, Veithzal. 2006. Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Sinambela, Lijan Poltak. 2012. Kinerja Pegawai Teori Pengukuran dan Implikasi. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Sudarmanto. 2009. Kinerja dan Pengembangan Kompetensi SDM. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Sudin, Alwi dan Sudarman. 2010. Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Pegawai Kecamatan Laweyan Kota Surakarta. Dalam Jurnal Manajemen Sumberdaya Manusia, Vol. 4 No. 1. Surakarta: Universitas Slamet Riyadi.
Sunyoto, Danang. 2013. Teori Kuesioner dan Analisis Data Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT. Buku Seru.
Wirawan. 2009. Evaluasi Kinerja Sumber Daya Manusia Teori Aplikasi dan Penelitian. Jakarta: PT Salemba Empat.