Analisis Potensi Geografi dalam Upaya Pengembangan Pariwisata di Pantai Bopong Kecamatan Puring Kabupaten Kebumen

  • Galang Mahatma Pamikat Universitas Negeri Semarang
  • Wahid Akhsin Budi Nur Shidiq

Abstract

Objek Wisata Pantai Bopong merupakan Objek Wisata yang cukup baru di Kabupaten Kebumen. Sebagai objek wisata yang baru, belumdiketahui secara pasti bagaimana faktor geografis mempengaruhi pada objek wisata tersebut dan juga pengembangannya. juga peran potensi faktor penunjang pengembangan terhadap objek wisata.Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis potensi geografis untuk mengetahui kondisi objek wisata Pantai Bopong dan pengembangan objek wisata yang dilihat dari faktor geografis dan faktor penunjang pengembangan. Hasil penelitian menunjukan (1) faktor-faktor geografis yang mendukung dalam pengembangan objek wisata Pantai Bopong adalah lokasi, kemiringan lereng,  iklim, flora dan fauna, tanah,dan air. Selain itu terdapat faktor penunjang pengembangan yang mendukung dalam pengembangan wisata terdiri dari daya tarik,infrastruktur,fasilitas pelayanan,akomodasi,pengelolaan,permodalan dan kondisi penduduk (2) Usaha yang dilakukan untuk pengembangan wisata Pantai Bopong Kabupaten Kebumen untuk saat ini terdapat dua kategori besar yaitu sektor fisik dan non fisik

Published
2022-04-29
Section
Articles