Relasi Sosial Pengusaha Pembuatan Conthong di Desa Ngeluk, Kecamatan Penawangan, Kabupaten Grobogan Semarang)

  • Annisa Sofi Safira
  • Gunawan Gunawan

Abstract

Penelitian ini dilatar balakangi dengan adanya aktivitas nyonthong di Desa Ngeluk serta hubungan pengusaha contong dengan para aktor yang terlibat di dalam usahanya. Para pengusaha conthong menjalin hubungan dengan beberapa aktor yang dirasa dapat bermanfaat dalam menunjang keberlagsungan industri rumahan conthong. Masyarakat Desa Ngeluk membuka usaha conthong didasari dengan adanya kebutuhan yang harus dipenuhi terutama untuk kebutuhan tiap hari. Untuk itu, usaha conthong merupakan suatu transformasi masyarakat perdesaan dari sektor pertanian ke sektor industri. Usaha conthong yang masih berkembang dilatar belakangi oleh relasi sosial yang dibangun oleh pengusahanya. Karena relasi sosial yang terbentuk menciptakan adanya suatu kerjasama yang dapat menunjang keberlangsungan industri rumahan conthong. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui keberadaan industri rumahan conthong, bentuk relasi sosial yang dibangun oleh pengusaha conthong dan mengetahui apakah relasi sosial memiliki pengaruh pada keberlangsungan usaha conthong di Desa Ngeluk. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk menganalisis data penelitian ini menggunakan konsep relasi sosial dan modal sosial. Hasil penelitian menunjukan bahwa bentuk relasi sosial yang dibangun oleh pengusaha conthong terdapat 5 bentuk, yaitu: pengusaha conthong dengan anggota keluarga, sesama pengusaha, bakul, penyedia bahan baku, dan pihak peminjam modal.

 

Published
2022-11-03
Section
Articles