Abstract

Di dalam artikel ini akan dibahas mengenai formulasi model penjadwalan perawat multiobjektif di mana preferensi shift perawat sebagai representasi kepuasan pekerjaan dipertimbangkan dalam model ini. Selanjutnya, dibahas mengenai reformulasi model penjadwalan perawat ke dalam bentuk single objective dengan pendekatan goal programming yang diterapkan pada penjadwalan perawat ICU di RSUD dr. Soediran Mangun Sumarso Wonogiri. Model yang dibuat didasarkan pada peraturan yang berlaku di rumah sakit dan preferensi perawat. Tujuan yang dipertimbangkan dalam model ini adalah memaksimumkan kepuasan perawat dalam hal pemilihan shift kerja dan hari libur, meminimumkan penugasan kepala perawat ke dalam shift selain shift pagi, serta meminimumkan pola hari kerja di antara hari libur dan hari libur di antara hari kerja. Lebih lanjut, model ini akan diimplementasikan dengan bantuan software LINGO untuk memperoleh penjadwalan yang diharapkan dan memenuhi keinginan semua pihak yang terkait. Hasil komputasi dari model ini menunjukkan bahwa semua kendala dari model penjadwalan perawat dengan mempertimbangkan preferensi perawat dapat dipenuhi. Model penjadwalan ini bersifat fleksibel, yakni terdapat beberapa variabel dengan nilai yang dapat diubah sesuai dengan kebijakan dari rumah sakit.