ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA KELAS XI-IPA PADA MATA PELAJARAN FISIKA SMA NEGERI SE-KOTA PATI

  • Wike Sulistiarmi Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang
  • Wiyanto Wiyanto Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang
  • Sunyoto Eko Nugroho Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan berpikir kreatif dan sikap yang mencerminkan kreativitas siswa kelas XI-IPA SMA N se-kota Pati. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan metode kuantitatif dan kualitatif. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA se-kota Pati yang berjumlah 94 orang. Instrumen yang digunakan berupa soal tes, angket sikap dan lembar pengamatan. Hasil analisis tes kemampuan  berpikir kreatif menunjukkan bahwa  9,5% siswa memiliki kriteria sangat kreatif, 65,95% siswa memiliki kriteria kreatif, 22,34% siswa memiliki kriteria cukup kreatif dan 2,12% siswa memiliki kriteria kurang kreatif, data tersebut memberikan gambaran bahwa kemampuan berpikir kreatif siswa kelas XI-IPA SMA Negeri se-kota Pati termasuk dalam kriteria kreatif.  Sedangkan Sikap kreatif siswa berdasarkan indikator sikap kreatif siswa cenderung memiliki kemampuan bebas berpendapat. Meskipun begitu, siswa juga baik dalam melihat masalah dari berbagai sudut pandang, baik dalam mengajukan pertanyaan, rasa ingin tahu, daya imajinatif, dan orisinalitas berpendapat serta gagasan.

Published
2017-03-20
Section
Articles