Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar dengan menerapkan media puzzle dalam pembelajaran Matematika materi Bangun Datar pada siswa kelas II SD Negeri Kemandungan 03 Tegal. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus yang terdiri atas empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Hasil penelitian siklus I menunjukkan rata-rata nilai hasil belajar siswa sebesar 75,52 dengan persentase tuntas belajar klasikal sebesar 75,86%, keaktifan siswa dalam proses pembelajaran mencapai 67,18 dengan kriteria tinggi, dan performansi guru sebesar 83,18 dengan kategori AB. Pada siklus II diperoleh rata-rata hasil belajar siswa menjadi 82 dengan persentase tuntas belajar klasikal mencapai 93,33%, keaktifan siswa dalam proses pembelajaran sebesar 85,85 dengan kriteria sangat tinggi, dan nilai performansi guru mencapai 86,31 dengan kategori A. Hasil tersebut membuktikan adanya peningkatan dari siklus I ke siklus II. Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat diambil simpulan bahwa media puzzle terbukti dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa, serta performansi guru

The research was carried out to improve activity and learning outcomes by applying media in teaching Maths puzzle of matter up flat on second grade students of elementary school in Kemandungan 03 Tegal. The experiment was conducted in two cycles consisting of four phases: planning, action, observation and reflection. The results of the first cycle of research shows the average value of the students' completion percentage of 75.52 with 75.86% of classical learning, active students in the learning process reaches 67.18 high criteria, and 83.18 of teacher performance by category AB . In the second cycle obtained an average student learning outcomes to 82 by the percentage of students in the study classical reach 93.33%, active students in the learning process with the criteria of 85.85 is very high, and the value of teacher performance achieved 86.31 to category A. These results demonstrate an increase from cycle I to cycle II. Based on the results obtained, it can be concluded that the media puzzle shown to increase the activity and student learning outcomes and teacher performance